Sah, Empat Balon Ditetapkan Sebagai Calon Kades Malang

 

SeputarKita, Magetan – Panitia Pemilihan Kepala Desa Malang, Kecamatan Maospati, Kabupaten Magetan menggelar Penetapan Calon dan Pengundian Nomor Calon Kepala Desa Malang pada pilkades serentak tahun 2023. Selasa, (29/08/2023).

Empat orang Bakal Calon (Balon) Kepala Desa Malang ditetapkan sebagai Calon Kepala Desa Malang sekaligus mendapatkan nomor urut dalam pilkades yang digelar pada 12 September mendatang.

Pada pilkades serentak Desa Malang tahun 2023, Sumali mendapat nomor urut 1, Jumadi mendapat nomer urut 2, Suwarsito mendapat nomer urut 3, dan Suraya mendapat nomer urut 4.

Dari pantauan awak media, Penetapan Calon dan Pengundian Nomor dihadiri Forkopimca Maospati, Panitia Pilkades dan sejumlah masyarakat Desa Malang yang dominan memakai seragam warna biru bertuliskan Sahabat Rajut (SR).

“Ojo lali, Sumali nomer siji.” Pekik salah satu warga yang memakai seragam warna biru.

 

Sementara itu, Kepala Dinas PMD, Eko Muryanto saat dihubungi melalui Sellularnya menuturkan bahwa hari ini hanya undian dan penetapan saja dan langsung dimonitor oleh Forkopimca di setiap desa yang melakukan penetapan.

“Setelah ini masing-masing calon kades juga akan melaporkan dan mengirim foto yang akan dicetak di layar e-voting dan akan kami input mulai tanggal 30 Agustus hingga 10 September,” jelasnya.

Sementara perihal masa kampanye, Eko menjelaskan para calon kades dapat mulai memaparkan visi misi pada tanggal 4-6 September.

“Yang perlu diwaspadai adalah mobilisasi massa, kita tentunya tidak berharap terjadi permasalahan. Saat kampanye lakukan dengan cara yang santun, hormati hak-hak orang lain.” Pungkasnya. (Aryo).

Check Also

Pemdes Besuki Gelar Wayang Kulit Dalam Rangka Bersih Desa

Pemdes Besuki Gelar Wayang Kulit Dalam Rangka Bersih Desa

  SeputarKita, Ponorogo – Pemerintah Desa Besuki Kecamatan Sambit Kabupaten Ponorogo menggelar pagelaran wayang kulit …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *