Kapolres Ponorogo Tinjau Pembangunan Proyek Bendungan Waduk Bendo

Kapolres Ponorogo AKBP Mochamad Nur Azis bersama rombongan mengunjungi dan melihat langsung proyek bendungan Waduk Bendo didampingi Manager Proyek Bendungan Waduk Bendo Sartono Aminudin Nugroho

Ponorogo, Seputarkita – Kapolres Ponorogo AKBP Mochamad Nur Azis SH, SIK M.Si melaksanakan kunjungan ke proyek Bendungan Waduk Bendo di Desa Ngindeng Kecamatan Sawoo Kabupaten Ponorogo, Rabu (9/6).

Kedatangan Kapolres Ponorogo beserta Pejabat Utama Polres Ponorogo diterima langsung oleh Manager Proyek Bendungan Waduk Bendo Ir. Sartono Aminudin Nugroho, Kepala Pelaksana Utama Proyek Bendungan Waduk Bendo Eko Srianto, Konsultan/Supervisi Proyek Bendo Dainuri.

Kapolres Ponorogo AKBP Mochamad Nur Azis bersama rombongan mengunjungi dan melihat langsung proyek bendungan Waduk Bendo didampingi Manager Proyek Bendungan Waduk Bendo Sartono Aminudin Nugroho

Di lokasi, Kapolres Ponorogo melihat langsung proyek As Dam Bendungan Waduk Bendo yang dipandu oleh Manager proyek Ir. Sartono sekaligus memaparkan terkait perkembangan Proyek Bendungan Waduk Bendo yang saat ini sudah mencapai penyelesaian 80% dari batas waktu yang telah ditetapkan.

AKBP Mochamad Nur Azis menyampaikan, pihaknya berharap dengan kunjungannya tersebut, diharapkan nantinya dapat menjalin koordinasi yang baik demi lancarnya pembangunan proyek bendungan Waduk Bendo sesuai batas waktu yang ditetapkan oleh pemerintah pusat.

Kapolres Ponorogo AKBP Mochamad Nur Azis bersama rombongan mengunjungi dan melihat langsung proyek bendungan Waduk Bendo didampingi Manager Proyek Bendungan Waduk Bendo Sartono Aminudin Nugroho

“Dan Polres Ponorogo siap untuk mendukung dan membantu keamanan serta kelancaran jalannya proyek bendungan Waduk Bendo ini, dengan tujuan kedepan untuk kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat Kabupaten Ponorogo dan sekitarnya, “ujarnya.(sul)

Check Also

Polres Ponorogo Gelar Apel Pasukan Operasi Patuh Semeru 2024

Polres Ponorogo Gelar Apel Pasukan Operasi Patuh Semeru 2024

  SeputarKita, Ponorogo – Polres Ponorogo menggelar apel pasukan Operasi Patuh Semeru 2024 dengan tema …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *