Taman Semar Negeri Timur Laut, Terobosan Baru Pemdes Kartoharjo

Taman Semar Negeri Timur Laut Desa Kartoharjo

SeputarKita,  Magetan – Pemerintah Desa Kartoharjo, Kecamatan Kartoharjo, Kabupaten Magetan menciptakan terobosan baru untuk memberdayakan warganyam di sektor UMKM. Dengan perencanaan yang cukup matang, lapangan disamping Kantor Desa Kartoharjo disulap menjadi sebuah taman bermain anak dan sentra UMKM dengan tajuk “Taman Semar Negeri Timur Laut.

Taman Semar Negeri Timur Laut yang digagas Pemerintah Desa (Pemdes) Kartoharjo mulai dibangun pada Tahun 2022 menggunakan Dana Bantuan Keuangan (BK) Kabupaten Magetan dan Dana Desa Kartoharjo. Meskipun saat ini progres baru mencapai sekitar 30 persen dari master plan, namun masyarakat sudah bisa memanfaatkan kios yang tersedia dan melihat keindahan Taman Semar.

Kios untuk pelaku UMKM Desa Kartoharjo

 

Sri Anik selaku Sekretaris Desa Kartoharjo saat ditemui dikantornya menjelaskan bahwa saat ini kios – kios yang ada dipakai warga untuk berjualan tidak dipungut sewa, namun kedepan Taman Semar Negeri Timur Laut ini akan dikelola oleh BUMdes Kartoharjo. Hal ini menjadi sebuah trobosan untuk mendorong roda perekonomian masyarakat Desa Kartoharjo.

“Diawal untuk meramaikan Taman Semar kita belum memungut biaya sewa dari puluhyan kios yang ada, kita tawarkan kepada warga yang mau menempati untuk menjalankan usahanya disana.” Tutur Anik.

“Karena wilayah Desa Kartoharjo ini cukup luas jadi kita harus membagi anggaran, Tahun 2022 lalu dari dana Bantuan Keuangan senilai 100 Juta Rupiah dan Dana Desa 50 Juta Rupiah kita mulai pembangunan Taman Semar.”Lanjutnya.

Patung Semar di tengah Taman Semar Negeri Timur Laut Desa Kartoharjo

 

Menurut Anik, sebenarnya Pemdes Kartoharjo mengajukan permohonan Dana Banuan Keuangan (BK) Kabupaten Magetan senilai 400 Juta rupiah, supaya Taman Semar bisa rampung 100 persen. Namun realisasinya hanya turun 100 Juta rupiah, sehingga saat ini progres hanya selesai sekitar 30 persen dari rencana awal.

“Kita ajukan 400 juta, turun 100 juta mas. Alhamdulillah walau progres baru mencapai sekitar 30 persen namun sudah bisa dimanfaatkan oleh warga. Selain kios ada juga lapangan Voly kalau Sabtu dipakai Karang Taruna dan Minggu dipakai ibu-ibu PKK untuk latihan”. Jelas Anik.

“Kalau mau bersantai bersama keluarga juga ada berbagai wahana permainan anak-anak, pokoknya tidak mengecewakan. Taman Semar Negeri Timur Laut ini walau belum selesai pembangunannya, InsyaAllah sudah nampak keindahannya.” Pungkas Anik.

 

Penulis : Abunaim

Editing : Aryo

Check Also

Tim Gabungan Satreskoba Polres Sampang Amankan Pengedar Narkoba Antar Kota dengan BB Sabu 74,39 Gram

Tim Gabungan Satreskoba Polres Sampang Amankan Pengedar Narkoba Antar Kota dengan BB Sabu 74,39 Gram

  SeputarKita, Sampang – Satuan Reserse Narkotika bersama personel gabungan Polsek Sekobanah, Polres Sampang, Jawa …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *