Jalan Longsor di Simalungun Kembali Menelan Korban, 1 Unit Minibus Terjun ke Jurang


SeputarKita, Simalungun – Satu unit mobil minibus Wuling BK 1821 CAA dikemudikan Darwin, 41, alamat Jalan Pusuk Buhit Kelurahan Karo Kecamatan Siantar Selatan Kota Pematangsiantar, masuk jurang di jalan umum Km 15-16 jurusan P.Siantar – Saribudolok tepatnya di Nagori Marjandi Embong Kec. Panombeian Panei Kab. Simalungun, Minggu (17/10).

Dalam peristiwa yang terjadi sekira pukul 22.00 WIB tersebut, dua orang penumpang minibus, masing-masing Lokek Hong, 65, ibu rumah tangga, warga Jalan Setia Budi Gg.Abadi Kelurahan Berohol, Kecamatan Bajenis Kota Tebingtinggi dan Novita Sari, 31, ibu rumah tangga, warga Jalan Pusuk Buhit Kelurahan Karo, Kecamatan Siantar Selatan Kota Pematangsiantar mengalami luka ringan dan keduanya dirawat di RS Tentara Pematangsiantar.

Sementara, Darwin selaku pengemudi mobil minibus jenis Wuling itu tidak mengalami luka. Sedangkan kondisi mobil setelah kejadian masuk jurang berkedalaman kurang lebih 5-7 meter mengalami ringsek.


Mobil minibus jenis Wuling BK 1821 CAA yang terjun ke jurang di seputar jalan rusak di Nagori Marjandi Embong, Kecamatan Panombeian Panei, Kabupaten Simalungun, Minggu (17/10) sekira pukul 22.00 Wib.(Waspada/ist)

Kasat Lantas Polres Simalungun AKP Hendrik F Aritonang, melalui Kanit Laka Iptu Jonni FH Sinaga, saat dikonfirmasi Senin (18/10), membenarkan adanya mobil minibus jenis Wuling terjun ke lubang (jurang) di seputar jalan provinsi menghubungkan P.Siantar – Seribudolok, persisnya di kawasan Nagori Marjandi Embong Kecamatan Panombeian Panei Kabupaten Simalungun.

“Kejadiannya sekira pukul 22.00 WIB (Minggu, 17/10), mengakibatkan 2 orang luka-luka. Sedangkan kerugian materil diperkirakan Rp20 juta,” terang Kanit Laka Iptu Jonni Sinaga.

Diduga, sebelum kejadian mobil minibus Wuling BK 1821 CAA dikemudikan Darwin melaju dari arah Saribudolok menuju Pematangsiantar dengan laju kecepatan sedang.

Setibanya di lokasi kejadian, pengemudi tidak memperhatikan tanda-tanda yang diberikan tepat di badan jalan yang amblas akibat abrasi, sehingga mobil minibus yang membawa dua orang penumpang tersebut terperosok dan masuk ke dalam lubang tanah (jurang) yang mengalami abrasi dan mengakibatkan terjadinya laka lantas tunggal.

Setelah mendapat laporan, Sat Lantas Polres Simalungun segera terjun ke lokasi kejadian melakukan cek dan olah TKP, mencek kondisi pengemudi dan penumpang serta melakukan evakuasi mobil minibus dimaksud.(Manik)

Check Also

Polres Ponorogo Gelar Apel Pasukan Operasi Patuh Semeru 2024

Polres Ponorogo Gelar Apel Pasukan Operasi Patuh Semeru 2024

  SeputarKita, Ponorogo – Polres Ponorogo menggelar apel pasukan Operasi Patuh Semeru 2024 dengan tema …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *