Ritual Mengusir Pagebluk Warga Made


SeputarKita, Surabaya – Warga kelurahan Made, RT 04, RW 03, Kecamatan Sambikerep melakukan ritual tolak balak yang di lakukan dengan cara keliling kampung dan melantunkan sholawat nabi.

Acara tersebut di ikuti puluhan warga dengan antusias baik laki – laki ataupun perempuan dengan membawa obor dan membakar sesajen serta mengumandangkan adzan di setiap sudut kampung.

Menurut takmir Musholla Baiturrohman, Ustad Sakri menuturkan, “Acara ini kami lakukan agar corona di indonesia segera hilang, walaupun warga kami sendiri tidak ada yang terkena corona dan sudah melakukan vaksinasi di puskemas”, ujarnya.

“Kami juga berharap agar balak / penyakit yang datang dari timur kembali ke timur dan datang dari barat kembali ke barat, pokoknya penyakit yang datangnya dari segala penjuru kembali ke asalnya”, imbuhnya.

Tampak kolaborasi antara adat istiadat dan agama di lakukan oleh warga dengan membaca do’a serta melakukan ritual yang di lakukan oleh sesepuh kampung dengan do’a yang di lakukan bersama ustad setempat.

Acara tersebut di akhiri dengan do’a bersama, tampak warga membawa tumpeng dan berbagai macam buah – buahan, warga pun berharap agar wabah COVID-19 di Indonesia segera teratasi dan kehidupan kembali normal. (Bas),

Check Also

Resmi Terbentuk, KJJT Magetan Sebagai Wadah Belajar dan Perlindungan Hukum Jurnalis

Resmi Terbentuk, KJJT Magetan Sebagai Wadah Belajar dan Perlindungan Hukum Jurnalis

  SeputarKita, Magetan – Tingkatkan kebersamaan dan silaturahmi sesama jurnalis di Kabupaten Magetan, Komunitas Jurnalis …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *