Jelang Pilkada Polres Ponorogo Gelar Silaturahmi Komunikasi Dengan FKPSB

Kapolres Ponorogo AKBP Mochamad Nur Aziz memberikan sambutan

Ponorogo, Seputarkita – Menjelang Pilkada, Polres Ponorogo menggelar Silaturahmi Kamtibmas dengan Forum Komunikasi Pencak Silat Dan Bela Diri (FKPSB) Kabupaten Ponorogo di Rumah Makan Sami Lumayan, Kamis (6/8).
Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh Kapolres Ponorogo AKBP Mochamad Nur Azis SH, SIK, M.Si, Pejabat Utama Polres Ponorogo, Ketua II IPSI Kabupaten Ponorogo Amrizal, Ketua FKPSB Kabupaten Ponorogo H. Muchib Fiqhan, SH, MH, Ketua dan pengurus FKPSB tingkat Kecamatan se-Kabupaten Ponorogo.
Kapolres Ponorogo AKBP Mochamad Nur Azis menyampaikan, kegiatan tersebut selain untuk menjalin dan mempererat tali slaturahmi, juga dalam rangka mensukseskan adaptasi kebiasaan baru atau New Normal di lingkungan organisasi Pencak Silat serta menciptakan Sitkamtibmas yang aman dan kondusif jelang Pilkada Tahun 2020.

Kapolres Ponorogo AKBP Mochamad Nur Aziz memberikan sarana kontak kepada Ketua FKPSB Ponorogo

“Melalui Silaturahmi dengan FKPSB ini, kita mengajak untuk tetap menerapkan protokol kesehatan guna memutus mata rantai penyebaran wabah Covid 19 ditengah adaptasi kebiasaan baru atau New Normal, bersama-sama menyukseskan event Pilkada serentak tahun 2020 di wilayah Kabupaten Ponorogo dengan saling menjaga kerukunan, menciptakan situasi kondisi  Kamtibmas yang kondusif, “kata AKBP Mochamad Nur Azis.
AKBP Mochamad Nur Azis menambahkan, Polres Ponorogo tetap akan mengantisipasi dan siap mendukung seluruh pengurus perguruan silat dan bela diri dalam rangka upaya penyelesaian masalah. Sebab Penguruan pencak silat memiliki potensi yang baik sebagai olah raga bela diri seni budaya. 
“Pencak silat merupakan peninggalan leluhur dan perlu kita lestarikan, apalagi perguruan ini di Ponorogo memiliki basis massa yang cukup banyak,dan  selaku Kapolres Ponorogo berharap FKPSB Ponorogo mampu membantu menyelesaikan setiap persoalan yang terjadi pada setiap perguruan pencak silat atau bela diri, sekaligus sama sama menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan sejuk dengan menekan tidak adanya perselisihan yang terjadi didalam internal maupun antar perguruan pencak silat atau bela diri di Ponorogo. Terkait kegiatan yg diselenggarakan oleh Perguruan Silat, kapolres Ponorogo mengingatkan untuk seluruh kegiatan masyarakat tidak terkecuali perguruan silat tentunya harus sesuai SOP atau protokol kesehatan, pakai masker, cuci tangan, jaga jarak dan lainya sehingga potensi terpapar covid 19 bisa dihindari dan harus mendapat Rekom dari Gugus Tugas kami akan mengizinkan dengan pertimbangan dan jangan sampai timbul Cluster baru di Kabupaten Ponorogo, “imbuh Kapolres Ponorogo. 
Sementara itu, Ketua FKPSB Kabupaten Ponorogo H. Muchib Fiqhan, SH, MH, mengatakan FKPSB ini di bentuk oleh Kapolres Ponorogo pada tahun 2013 yang mana bertujuan untuk menjalin kerjasama dan silaturahmi antar perguruan yang ada di Kabupaten Ponorogo, serta meminimalisir konflik antar perguruan yang dapat mengganggu situasi Kamtibmas. 
“Bahwa organisasi FKPSB dibentuk dengan tujuan sosial dan Alhamdulillah telah melakukan pembinaan-pembinaan di wilayah Kecamatan, kami telah mengajukan kegiatan pendidikan dan pembinaan tanggap bencana kepada Kapolres Ponorogo, dan kami mengharapkan kegiatan tetap dilaksanakan setelah pandemi Covid 19 berakhir, dan prestasi yang paling besar yang harus kita wujudkan adalah mewujudkan situasi aman dan nyaman di Kabupaten Ponorogo, ”pungkas Muchib Fiqhan.(sul)

Check Also

Polres Ponorogo Gelar Apel Pasukan Operasi Patuh Semeru 2024

Polres Ponorogo Gelar Apel Pasukan Operasi Patuh Semeru 2024

  SeputarKita, Ponorogo – Polres Ponorogo menggelar apel pasukan Operasi Patuh Semeru 2024 dengan tema …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *