Perayaan Natal 2020, Anggota Satlantas Polres Madiun Jaga Dengan Ketat Gereja


Seputar kita, Madiun – Dalam rangka memperingati Hari Natal tahun 2020 bisa berjalan aman dan lancar terbebas dari penyebaran virus covid 19, Personel Satlantas Polres Madiun melakukan pengamanan perayaan Natal di sejumlah Gereja yang ada di Kabupaten Madiun, Jumat (25/12/2020).

Saat dimintai keterangan, Kapolres Madiun AKBP Bagoes Wibisono melalui Kasat Lantas Polres Madiun AKP Ari Bayuaji mengatakan pengamanan ini dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya tindak kejahatan dan gangguan kamtibmas pada saat masyarakat melaksanakan perayaan Natal agar tetap aman dan kondusif.

“Pengamanan Natal merupakan salah satu kegiatan rutin yang dilaksanakan Polres Madiun dan jajarannya sebagai wujud tugas dan kewajiban anggota Polri dalam memberikan pelayanan keamanan kepada masyarakat,” Kata Ari.

Saat ini dunia sedang terjadi pandemi Covid-19, personel yang melaksanakan pengamanan di Gereja juga mengingatkan kepada jemaat gereja untuk tetap tertib protokol kesehatan.

“Personel juga terus menghimbau kepada jemaat Gereja untuk tetap mematuhi protokol kesehatan, seperti memakai masker, mencuci tangan sebelum masuk gereja, cek suhu tubuh dan menjaga jarak,” lanjut Ari

Ari berharap semoga para jemaat bisa melaksanakan ibadah Natal dengan tenang dan aman dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.

“Mudah-mudahan dengan disiplin protokol kesehatan, semua jemaat dapat menjalankan ibadah dengan tenang, aman, dan nyaman serta terhindari Covid-19, dan saya berpesan kepada masyarakat agar tidak membentuk kerumunan yang berpotensi dapat menyebarkan Covid-19 dalam perayaan Natal 2020 dan Tahun Baru 2021″pungkasnya. (Den)

Check Also

Gus Imam: Jangan Salah Pilih, Carilah Pemimpin yang Shalih dan Amanah

Gus Imam: Jangan Salah Pilih, Carilah Pemimpin yang Shalih dan Amanah

  SeputarKita, Magetan – Suasana Pendapa Yayasan Umar Ibnul Khaththab Maospati pada Rabu malam (20/11/2014) …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *