Tahun 2023 Dinas Perkim Magetan Rehab 507 Unit RTLH

Rumah Minarsih, salah satu warga Desa Sugihwaras yang menerima bantuan RTLH

 

SeputarKIta, Magetan – Ratusan warga kurang mampu di Magetan akhirnya bisa merasakan tinggal di hunian yang layak. Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Magetan Kembali memperbaiki ratusan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di tahun 2023.

Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Magetan, Sudiro melalui Kepala Bidang (Kabid) Perumahan dan Kawasan Permukiman Teguh Adi Wijanto mengatakan, tahun ini pemerintah kembali mengucurkan bantuan rehab rumah tidak layak huni (RTLH). Jumlah sasaran mencapai 507 hunian.

“Pelaksanaan RTLH Tahun Anggaran 2023 yang sudah diselesaikan Dinas Perkim sebanyak 264 unit dan dilanjutkan dalam perubahan anggaran (PAK) sudah proses penyelesaian fisik sebanyak 243 unit.” Terangnya.

“Jadi total RTLH TA 2023 Reguler 264 unit ditambah PAK 243 unit dengan total keseluruhan sebanyak 507 unit.” Imbuh Teguh.

Rumah Rais Rianto, Salah satu warga Desa Sugihwaras yang menerima bantuan RTLH

 

Sementara itu, Minarsih, warga Desa Sugihwaras, Kecamatan Maospati salah satu penerima program tersebut mengaku bahagia rumahnya telah direnovasi.

Menurutnya, sebelum direnovasi kondisi rumahnya cukup memprihatinkan. Selain kecil, kayu rumah pun banyak yang rapuh.

“Dulu rumah saya kecil dan kayunya rapuh,” ungkapnya.

“Saya ucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Magetan yang telah membantu renovasi rumah saya. Sekarang rumah saya sudah bagus rapi dan tidak bocor lagi.” Pungkasnya. (Aryo)

Check Also

Gus Imam: Jangan Salah Pilih, Carilah Pemimpin yang Shalih dan Amanah

Gus Imam: Jangan Salah Pilih, Carilah Pemimpin yang Shalih dan Amanah

  SeputarKita, Magetan – Suasana Pendapa Yayasan Umar Ibnul Khaththab Maospati pada Rabu malam (20/11/2014) …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *