Pembinaan Wawasan Kebangsaan Menjadikan Generasi Muda Yang Bermartabat.

Babinsa Sombo Koramil  0804/05 Poncol Serda Hartono memberikan  wawasan kebangsaan kepada siswa dan siswi SMPN  2 Poncol

Magetan, Seputarkita.- Generasi muda adalah bagian aset bangsa yang harus dijaga dan diarahkan demi kelangsungan bangsa dikemudian harinya.Bangsa dan negara sangat bergantung kepada generasi muda penerus bangsa.

Suasana nampak berbeda di halaman SMPN 2 Poncol Pada hari biasanya.Kedatangan  Serda Hartono memberi suasana berbeda di SMPN 2 Poncol dengan maksud dan tujuan untuk memberikan arahan tentang wawasan kebangsaan kepada sejumlah 64 siswa dan siswi.

Ceramah wawasan kebangsaan  Kepada Para Siswa Siswi SMPN 2 Poncol sangat dibutuhkan demi terciptanya generasi muda yang punya wawasan kebangsaan yang baik.Perlu diketahui SMPN  2 Poncol merupakan salah satu pilihan bagi masyarakat Kecamatan Poncol.

Babinsa Sombo Koramil  0804/05 Poncol Serda Hartono memberikan  wawasan kebangsaan kepada siswa dan siswi SMPN  2 Poncol

Dalam pembinaan dan pendidikan anak di Kabupaten Magetan.Diharapkan meraka yang mengenyam pendidikan di SMPN 2  Poncol ketika sudah purna sekolah dapat melanjutkan kejenjang yang lebih tinggi untuk siswa – siswi  sangat dipandang perlu untuk diberikan pemahaman tentang wawasan kebangsaan.

Babinsa Sombo Koramil  0804/05  Poncol memandang  perlu mendapatkan perhatian  dalam hal  pemberian materi wawasan dalam rangka memberikan pembekalan kepada  mereka.Pada saat MPLS  (Masa Pengenalan lingkungan Sekolah ) yang lalu sudah diberikan materi permildas namun dipandang perlu untuk diberikan wawasan kebangsaan. Hal – hal yang menjadi penekanan Beliau adalah rasa cinta terhadap bangsa dan negara sebagai bagian dari warga negara, diharapkan para siswa dan siswi dapat mengisi dengan kegiatan kegiatan yang positif dan dapat memberikan manfaat baik bagi diri sendiri,lembaga dan negara.

Lebih lanjut Babinsa Sombo Koramil  0804/05 Poncol Serda Hartono menjelaskan Siswa dan siswi merupakan generasi penerus bangsa yang nantinya akan melanjutkan tongkat estafet perjuangan para pahlawan dalam menjaga keutuhan NKRI. Karena itu, perlu untuk menanamkan nilai-nilai nasionalisme dalam diri mereka.

Babinsa Sombo Koramil  0804/05 Poncol Serda Hartono memberikan  wawasan kebangsaan kepada siswa dan siswi SMPN  2 Poncol

Selain menanamkan nilai-nilai keagamaan, memberikan wawasan kebangsaan juga sangat diperlukan agar mereka memahami bangsanya dan mengerti bagaimana cara mencintai tanah airnya. Penanaman rasa cinta tanah air, wawasan kebangsaan yang luas, kesadaran berbangsa dan bernegara, serta rasa rela berkorban harus diberikan dan ditanamkan sejak dini kepada  generasi muda, agar mereka memahami jadi diri bangsanya.

Kepala Sekolah SMPN 2 Poncol  sangat berterimakasih  kepada Babinsa Sombo Koramil 0804/05 Serda Hartono  yang sudah menyempat waktunya disela – sela kegiatanya yang padat dan  iklas tanpa pamrih memberikan ilmunya kepada anak didiknya.Menurutnya ilmu yang diberikan kepada anak didiknya sangatlah bermanfaat kepada anak didiknya.Setelah menerima menerima ilmu  diharapkan ada perubahan sikap dan tingkah laku anak didiknya mengarah ke arah yang lebih baik.lebih lanjut beliau menyampaikan akan memberi waktu khusus kepada anak didiknya untuk diberi ilmu dan pengalaman oleh bapak – bapak anggota Koramil 0804/05 Poncol.(®05)

Check Also

PERINGATAN MAULID NABI, PP RADEN PATAH MAGETAN KAJI KONSEP NUR MUHAMMAD

PERINGATAN MAULID NABI, PP RADEN PATAH MAGETAN KAJI KONSEP NUR MUHAMMAD

  SeputarKita, Magetan – Ratusan jamaah memadati Pondok Pesantren Raden Patah Desa Ngujung, Kecamatan Maospati, …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *