Tidak Ada Solusi Sengketa Pilkades, Warga Desa Pager Kembali Gelar Aksi Demo

Puluhan warga Desa Pager membentangkan poster saat menggelar aksi demo di depan gedung DPRD Ponorogo

Ponorogo, seputarkita – Puluhan massa yang tergabung Aliansi Peduli Demokrasi (Adil) warga masyarakat Desa Pager Kecamatan Bungkal Kabupaten Ponorogo, kembali melakukan aksi unjuk rasa di depan gedung DPRD setempat, Kamis (13/6).

Massa nekat melakukan aksi demo, sambil membentangkan poster bertuliskan Tolong hak rakyat dihormati Warga Pager damai, Stop Adu Domba Pilkades, Pager Damai Save Demokrasi, Polisi tolong lindungi Warga Pager, Kawal suara rakyat Pager, Pak Polisi tolong rakyatmu, Rakyat Butuh kejujuran bukan kecurangan dan berorasi di depan gedung dewan, bermaksud mengadu meminta para wakil rakyat DPRD Ponorogo, membantu permasalahan sengketa Pilkades Desa Pager.

Lantaran merasa tidak ada solusi dan tidak lanjut terkait sengketa Pilkades Desa Pager Kecamatan Bungkal yang belum ada penyelesaian serta titik temu.

Korlap aksi, Agus Sudiharso saat dikonfirmasi mengatakan, warga Desa Pager melakukan aksi demo, karena menuntut keadilan dan kejujuran panitia Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Pager dan Panwas Kecamatan Bungkal tentang hilangnya 2 surat suara pada pemilihan Pilkades yang di selenggarakan pada tanggal 20 Mei 2019 kemarin.

“Untuk itu, kami meminta kepada pemerintah mendukung demokrasi, akan tetapi kami selalu di bohongin terus terutama warga Dess Pager Kecamatan Bungkal. Dan disini, kami meminta keadilan atas permasalahan Pilkades serentak 2019 kemarin. Kami meminta kepada anggota DPRD jangan hanya melihat saja yg bisanya menghabiskan anggaran. Kami datang ke sini minta kepastian yg telah kami sampaikan aspirasi beberapa hari yg lalu dan saat ini tidak pasti dan kami meminta kepada pemerintah daerah Ponorogo untuk di lakukan Pemilihan Suara Ulang bila tidak dilakukan PSU masyarakat Desa Pager bisa pecah belah. Serta kami meminta kepada anggota Dewan untuk menemui warga masyarakat Desa Pager untuk melakukan audensi karena 

Masa diterima oleh Muhammad Ilyas, Kabag Risalah dan Persidangan DPRD Ponorogo

Setelah beberapa saat berorasi, perwakilan masa akhirnya dipersilahkan untuk masuk ke gedung DPRD dan diterima oleh Kabag Risalah dan Persidangan DPRD Ponorogo, Muhammad Ilyas.

Penasehat Hukum massa, Ari Bilowo saat audensi menyampaikan, pihaknya
mohon kepada anggota DPRD untuk segera mengambil keputusan terkait sengketa Pilkades Desa Pager dan merekomendasikan kepada Bupati Ponorogo agar permasalahan Pilkades serentak 2019 khususnya Desa Pager Kecamatan Bungkal bisa terselesaikan dan tidak berlarut-larut.

“Kami juga meminta kepada pihak kepolisian Ponorogo untuk menyelesaikan permasalah tersebut agar kamtibmas di Desa Pager Kecamatan Bungkal kondusif. Dan warga Desa Pager menginginkan digelar pemilihan ulang, sebab terjadi kecurangan dan jelas tidak bisa dipertangungjawabkan, “ujar Ari Bilowo.

Sementara itu, Kabag Risalah dan Persidangan DPRD Ponorogo, Muhammad Ilyas, menuturkan pihaknya mohon maaf kepada perwakilan warga masyarakat Desa Pager Kecamatan Bungkal dikarenakan Anggota Dewan saat ini sedang ada kegiatan ke luar kota.

“Kami akan mencatat dan melaporkan apa yang menjadi aspirasi warga masyarakat Desa Pager Kecamatan Bungkal kepada pimpinan DPRD, “tuturnya. (sul)

Check Also

Diguyur Hujan Semalam Penuh, Rumah Warga Madiun Terendam Air

Diguyur Hujan Semalam Penuh, Rumah Warga Madiun Terendam Air

  SeputarKita, Madiun – Banjir tiap awal di musim hujan, tampaknya sudah menjadi langganan di …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *