Desa Nambak Alokasikan BKKD Untuk Peningkatan Sarana Pendidikan Keagamaan Dan Fasilitas Tempat Ibadah

Foto : Kades Nambak Tugimin, pembangunan gedung TPQ Al Hidayah dan fasilitas tempat ibadah bagi warga setempat

Ponorogo, harianseputarkita – Desa Nambak yang merupakan salah satu desa di Kecamatan Bungkal Kabupaten Ponorogo terus melakukan percepatan pemerataan pembangunan guna mempermudah kegiatan pelayanan kepada warga masyarakat dengan memperbaiki sejumlah infrastruktur yang ada di desa. Melalui Bantuan Keuangan Khusus Desa (BKKD) Desa Nambak mengalokasikan untuk pembangunan gedung Taman Pendidikan Al Qur’an (TPQ) dan sarana fasilitas tempat ibadah.

Kepala Desa Nambak, Tugimin saat dikonfirmasi mengatakan bahwa demi pemertaan pembangunan infrastruktur dan sarana pendidikan agama serta tempat ibadah bagi warga masyarakat Nambak, pihaknya mengalokasikan untuk pembangunan gedung TPQ Al Hidayah dengan bantuan keuangan khusus desa tersebut. Pasalnya warga masyarakat membutuhkan sarana gedung Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) bagi anak-anak mereka.

“Untuk itu kucuran bantuan keuangan khusus keuangan desa sebersar Rp. 50 juta yang digunakan untuk pembanguan gedung TPQ Al Hidayah di Dusun Dayu Dukuh Karang Tengah sebagai sarana belajar pendidikan agama anak-anak, dan membuat tempat untuk wudhu serta MKC Mushola bagi warga di Dusun Sirikan Dukuh Karang Tengah, “kata Tugimin, Kamis (17/1).

Tugimin menambahkan, dalam kegiatan bantuan keuangan khusus desa tersebut dilaksanakan secara partisipasif oleh pemerintah desa bersama warga masyarakat, sehingga pengerjaannya cepat selesei. Sehingga sarana pendidikan agama dan tempat ibadah bagi warga masyarakat Desa Nambak tersedia dan memadai serta dapat digunakan secepatnya.

“Dengan pembangunan gedung TPQ dan fasilitas tempat ibadah tersebut diharapkan dapat meningkatkan dan terwujudnya pemerataan pembangunan serta upaya memberikan pelayanan kepada masyarakat di bidang sarana pendidikan keagamaan. Dan terima kasih atas bantuan keuangan khusus desa yang dikucurkan serta berharap pemerintah memberikan lagi bantuan yang lebih besar demi peningkatan pembangunan dan kemajuan Desa Nambak. Selain itu, terima kasih juga kepada seluruh warga masyarakat yang telah mendukung dengan antusias bekerjasama dengan pemerintah desa mewujudkan pemertaan pembangunan desa, “pungkasnya. (sul)

Check Also

Kawal Pilkada 2024, Kepolisian dan KPU Magetan Bersinergi

Kawal Pilkada 2024, Kepolisian dan KPU Magetan Bersinergi

  SeputarKita,  Magetan – Jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bupati dan Wakil Bupati Magetan yang …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *