Peduli Sesama Polsek Pulung Bersama Ranting Bhayangkari Pulung Berikan Bantuan Kepada Warga Kurang Mampu

Kapolsek Pulung AKP Denny Fahrudianto bersama anggota, Ranting Bhayangkari Pulung memberikan bantuan kepada warga kurang mampu

Ponorogo, Seputarkita – Kepolisian Resort Pulung bersama Ranting Bhayangkari Pulung mengelar bakti sosial dengan memberikan bantuan kepada warga masyarakat yang kurang mampu, Senen (21/10). 

Kapolsek Pulung AKP Denny Fahrudianto menyampaikan, sebagai bentuk rasa empati kepedulian terhadap sesama, saling berbagi, petugas bersama Ranting Bhayangkari Pulung melaksanakan bakti sosial memberikan bantuan kepada warga masyarakat yang kurang mampu.

Kapolsek Pulung AKP Denny Fahrudianto bersama anggota, Ranting Bhayangkari Pulung memberikan bantuan kepada warga kurang mampu

“Dengan memberikan bantuan dan santunan kebutuhan pokok kepada mbah Situn (75) seorang janda yang merupakan warga Dukuh Krajan Desa Kesugihan Kecamatan Pulung. Dengan bantuan dan santunan ini, berharap dapat bermanfaat dan meringankan beban hidupnya, “kata Denny Fahrdianto.

Denny Fahrdianto menambahkan, dengan kegiatan bakti sosial ini, pihaknya juga berharap dapat mempererat tali silaturahmi, mendekatkan Kepolisian dengan warga masyarakat serta dapat sedikit meringankan beban ekonominya.

Kapolsek Pulung AKP Denny Fahrudianto bersama anggota, Ranting Bhayangkari Pulung memberikan bantuan kepada warga kurang mampu

“Polsek dan Ranting Bhayangkari Pulung merasa terpanggil memberikan santunan sebagai bentuk kepedulian kami kepada warga masyarakat di lingkungan wilayah Pulung. Kepedulian terhadap sesama dengan mengulurkan tangan, saling berbagi merupakan tindakan yang mulia, agar hidup dan tugas yang kita jalani dapat membawa berkah serta manfaat, “pungkasnya. (Sul)

Check Also

DPC PDI Perjuangan Magetan Rapatkan Barisan Siap Menangkan Pilkada 2024

DPC PDI Perjuangan Magetan Rapatkan Barisan Siap Menangkan Pilkada 2024

  SeputarKita, Magetan – DPC PDI Perjuangan Magetan menggelar rapat kerja cabang diperluas di wisma …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *