SeputarKita, Ponorogo – Polres Ponorogo kembali menorehkan sebuah prestasi, menerima sebuah piagam penghargaan dari Kepala Biro Sumber Daya Manusia Polda Jatim Kombes Pol Heri Kurniawan, S.I.K, M.H sebagai Satwil terbaik I tindak lanjut program Kapolda Jatim yaitu program ‘BERITA’.
Kapolres Ponorogo AKBP Catur C. Wibowo, S.I.K., M.H. mengatakan, program ‘BERITA’ adalah program dari Kapolda Jatim yang di teruskan kepada seluruh Polres jajaran Polda Jatim untuk mencari serta meminimalisir permasalahan anggota dan pelanggaran anggota di wilayah masing masing.
“Sehingga terbentuklah Sebuah Tim ‘BERITA’ Polres Ponorogo, anggotanya terdiri dari personil SDM, Dokkes, dan Propam,” Kata AKBP Catur Kamis (01/12/2022)
Lebih lanjut AKBP Catur menjelaskan Tim tersebut akan bekerja dan mencari segala permasalahan anggota serta mencari solusi penyelesaian masalahnya.
“Jadi, misalkan permasalahan rumah tangga, permasalahan ekonomi seperti contoh sewa rumah, uang sekolah anak. Dari Program ‘BERITA’ inilah nanti dikumpulkan semua informasi dan dicari solusi atau penyelesainnya pada fungsi/satker masing masing,’ jelasnya
Terkait hal tersebut diatas, Kapolres mengatakan bahwa Polres Ponorogo kembali mendapat penghargaan dari Polda Jatim.
“jadi untuk untuk sistem palporan dan penangan terhadap anggota dinilai baik oleh Polda Jatim, sehingga mendapatkan apresiasi piagaman penghargaan sebagai Satwil terbaik I dalam penanganan permasalahan anggota pada rakor bidang pembinaan SDM di Surabaya,” pungkasnya.(hd)