Pengukuhan Lembaga Anti Narkotika (LAN ) Jawa Tengah & Kota Semarang (Masa Bakti 2021-2026)

SeputarKita, Pemalang – Lembaga Anti Narkotika ( LAN ) adalah Sebuah lembaga nasional independen yang fokus dalam pelaksanaan program Penanggulangan Bahaya Narkoba (PBN). 


LAN berazaskan Pancasila sebagai wadah pemersatu bangsa terdiri dari seluruh komponen warga Negara Kesatuan Republik Indonesia mulai dari masyarakat sipil, TNI, POLRI, ASN, Praktisi Hukum, Akademisi, dan sebagainya. 

LAN tidak berafiliasi pada organisasi sosial politik manapun demi menjaga netralitas agar mudah sinergi berjuang bersama-sama sapu bersih narkoba dan mempunyai tujuan membantu pemerintah dalam menjalankan program P4GN (Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba).

Bertempat Sekretariat LAN di jalan Jatisari RT 05 RW 13 kelurahan Gisikdrono Semarang Barat, Jawa Tengah. Ketua Umum Lembaga Anti Narkotika ( LAN ) Ibrahim Saehaia mengukuhkan Hernawan Tri Handoyo sebagai ketua LAN ( Jateng ) dan Fabri Octavianus Daniel sebagai Sekretaris LAN ( Jateng ) serta Wahyu Aji sebagai Ketua LAN ( Kota Semarang ) , secara Virtual, 02 Oktober 2021

Acara tersebut dihadiri seluruh pengurus Lembaga Anti Narkotika (LAN) Provinsi Jawa Tengah dan Kota Semarang. Ketua LAN (Jateng) Hernawan Tri Handoyo menyampaikan.

“lembaga yang dipimpinnya di Jawa Tengah dalam rangka mewujudkan kehidupan masyarakat Indonesia yang sehat berprestasi bersih dari narkoba dan membangun sumber daya manusia yang siap sapu bersih narkoba.


Lembaga Anti Narkotika mempunyai visi melakukan program Penanggulangan Bahaya Narkoba (BPN), menciptakan suasana yang kondusif bagi masyarakat Indonesia untuk hidup sehat tanpa narkoba, dan membangun sinergitas bersama seluruh lembaga pemerintahan dan swasta dalam menjalankan program Penanggulangan Bahaya Narkoba (BPN),” ucapnya.

Hernawan juga mengatakan, akan mendaftarkan LAN ke Kesbangpol Provinsi Jateng dan akan melakukan audiensi ke Gubernur Jawa Tengah dan ke seluruh instansi pemerintah serta swasta, LAN juga akan menggelar berbagai kegiatan sosialisasi mengenai bahaya obat-obatan terlarang dan ke depan kami akan perbanyak sosialisasi kepada masyarakat terkait bahaya narkotika, serta melindungi masa depan bangsa dari bahaya narkoba,” tambahnya.

Dalam Kesempatan yang Fabri Octavianus Daniel, Sekretaris LAN mengatakan” Program Desa Bersinar ( bersih narkoba) di setiap kabupaten/kota di jawa tengah dan program P4GN ( Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika) dan bersinergi dengan BNNP jateng dan BNNK kabupaten/kota. Dan , menghimbau kepada segenap pengurus dan anggota agar bekerja bersungguh sungguh demi ikut memberantas peredaran narkotika di seluruh wilayah Jawa Tengah, ucapnya.

“Mari bersama sama kita besarkan lembaga LAN ini dengan tekad sapu bersih peredaran narkoba di negara ini khususnya di wilayah Jawa Tengah, terangnya.(FahmiNur.)

Check Also

HUT ke-6 mediaseputarkita.com

HUT ke-6 mediaseputarkita.com

SeputarKita, Jombang – Kepala satuan Polisi Pamong Praja (Kasat Pol PP) Kabupaten Jombang, Thonsom Pranggono …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *