SeputarKita, Tanggamus – Di bawah kepemimpinan Camat Nauval Syahri, S. Sos., Kecamatan Kelumbayan terus berbenah. Di bawah komandonya, kegiatan demi kegiatan terus digalakkan, salah satunya kegiatan Jumat Pagi Bersih Lingkungan (Jumpa Berlian).
Warga masyarakat Kecamatan Kelumbayan melakukan gotong royong Jumpa Berlian di jalan Udang- Udang Negeri, Kecamatan Kelumbayan. Jum’at, (10/09/2021).
Jumpa Berlian merupakan salah satu program unggulan Camat Kelumbayan. Program yang sudah lama berjalan ini dibentuk dan bertujuan guna untuk meningkatkan rasa kebersamaan dan kekompakan antar warga masyarakat kecamatan kelumbayan.
“Kegitan Jumpa Berlian ini merupakan agenda rutin yang dilakukan Kecamatan Kelumbayan. Selain gotong royong, kegiatan juga guna mempererat tali silaturahmi dan memperkokoh persaudaraan antar warga,” kata Camat Kelumbayan, Nauval Syahri, S.Sos.
Camat juga mengucapkan Terima kasih kepada seluruh Kepala Pekon se-Kecamatan Kelumbayan dan masyarakat kelumbayan yang sudah hadir dan berpartisipasi yang proaktif dalam bergotong royong.
“Semoga dengan adanya program jumpa berlian ini dapat memberikan banyak manfaat bagi masyarakat kelumbayan.” Tuturnya.
Ditempat yang sama Kepala Pekon Penyandingan Syarif zulkarnain. SE mengatakan, gotong royong adalah buah dari rasa kepedulian masyarakat terhadap lingkungan. Hal itu menurutnya merupakan aset besar bagi kemajuan suatu daerah.
“Gotong royong di Jalan Udang- Udang ini sangat lah perlu di lakukan, pasalnya karena memang Jalan Udang-Udang ini merupakan satu-satunya akses masyarakat Kelumbayan khususnya Pekon Negeri, Pekon Susuk, Pekon Penyandingan dan Pekon Unggak untuk menuju ke puskesmas, SMP, SMA, Pasar Kelumbayan dan Bandar Lampung. “Tambahnya.
Sementara itu Pahman Antibi, warga Kelumbayan mengucapkan ribuan Terima kasih khususnya kepada Camat Kelumbayan yang sudah membuat program Jumpa Berlian dan Kepala Pekon se-Kecamatan Kelumbayan serta masayarakat Kelumbayan yang sudah ikut andil bergotong royong di Jalan Udang-Udang ini.
“Semoga dengan adanya gotong royong ini masyarakat merasa terbantu serta mendapat respon positif dari masyarakat Kelumbayan.” Tukasnya. (Y.D.O)