Ponorogo, Seputarkita – Bupati Ponorogo Drs. Ipong Muchlissoni melakukan kunjungan atau Tilik Desa, sekaligus dalam rangka mensosialisasikan tatanan New Normal di Kampung Tnagguh Semeru Desa Selur Kecamatan Nrayun, Kamis (23/7).
Dalam Tilik Desa tersebut juga dihadiri oleh anggota DPR RI Hj Sri Wahyuni, S.Sos, DR. Drs. Agus Pramono, MM, Ketua DPRD Ponorogo Sunarto, Ketua Gugus Tugas Percepatan Pencegahan Covid 19 Ponorogo, seluruh kepala OPD Pemkab Ponorogo, Camat Ngrayun, Pertutani, Kepala Desa se-Kecamatan Ngrayun dan masyarakat.
“Tilik Desa merupakan sarana mempererat jalinan komunikasi menguatkan silaturahmi atau ukhuwah, juga sebagai media guna menyerap aspirasi, gagasan dan harapan dari masyarakat serta untuk melihat langsung kondisi pembangunan yang ada di pedesaan, “kata Bupati Ipong Muchlissoni.
Ipong Muchlissoni menambahkan, dengan Tilik Desa Pemkab Ponorogo dapat mendengar langsung segala aspirasi, gagasan maupun harapan masyarakat, sehingga dapat menjadi acuan guna memprioritas pembangunan kedepannya untuk menjadikan Kabupaten Ponorogo lebih maju, berbudaya dan religius.
“Makanya setiap Tilik Desa, saya mengajak seluruh pejabat Pemkab, baik Kepala OPD beserta jajarannya, dan DPRD Ponorogo, agar melihat kondisi pembungan dan mendengar langsung aspirasi maupun harapan masyarakat di pedesaan demi kemajuan Kabupaten Ponorogo. Selain itu, dalam Tilik Desa ditengah pandemic Covid 19 ini, kita juga tidak henti-hentinya memberikan sosialisasi dan himbuan kepada masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan, guna memutus mata rantai penyebaran Corona, “imbuhnya.
Sementara itu, Kepala Desa Selur, Suparapto, S.Sos mengucapkan terima kasih dan bangga atas kedatangan orang nomor satu di Ponorogo Bupati Ipong Muchlissoni ke desanya. Selain itu, pihaknya berharap progam-progam dari Pemkab maupun Pusat terus berkelanjutan untuk pembangunan Desa Selur.
“Dari Tilik Desa ini kita berharap progam-progam baik dari Pemkab Ponorogo maupun Pusat, dalam hal ini memohon kepada Hj Sri Wahyuni selaku Anggota Komisi V DPR RI, terus berkesinambungan untuk pembangunan infrastruktur maupun progam-progam lainnya bagi Desa Selur, “ujar Suprapto.
Suparapto menambahkan, apalagi saat ini, Desa Selur merupakan salah satu desa yang menjadi Pilot Project Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) desa-desa yang lain dalam progam bidang Agroforresty bekerjasama dengan Perhutani.
“Terkait tentang progam kemitraan Agroforesty LMDH Argo Raya Desa Selur dengan Perhutani telah ditindaklanjuti dan Bapak Bupati Ponorogo sudah mengetahui serta melakukan penandatangan, juga sekarang sudah pula didukung oleh pihak bank. Yang mana pihak bank tersebut menjadi bagian dari permodalan. Sehingga diharapkan secepatya pihak bank menindaklanjuti terkait Agroforsty untuk pengadaan bibit porang untuk realisasinya untuk peningkatan ekonomi warga Desa Selur, “pungkas Kades Selur Suprapto.
Pada Tilik Desa Tersebut, Bupati Ponorogo juga berkesempatan menyalurkan langsung BLT-DD tahap III kepada warga, dan melakukan penandatanganan kemitraan progam Agroferesty.(sul)