Kapolres Ponorogo Launching Perusahaan Tangguh

Kapolres Ponorogo AKBP Mochamad Nur Azis bersama Forpimda meninjau lokasi Perusahaan HMS

Ponorogo, Seputarkita – Polres Ponorogo bersama jajaran Forpimda Ponorogo melaunching Perusahaan Tangguh di Perusahaan Hariqu Mulia Sejahtera yang berada di Desa Mlarak Kecamatan Mlarak Kabupaten Ponorogo, Senen (15/6).

Dalam launching tersebut dihadiri oleh Kapolres Ponorogo AKBP Mochamad Nur Azis SH, SIK, M.Si, Bupati Ponorogo diwakili oleh Asisten I  Pemkab Ponorogo Drs. Sumani. M. Pd, Komandan Kodim 0802/Ponorogo Letkol Inf Sigit Sugiharto, Wakil Ketua DPRD Kab Ponorogo Bapak Dwi Agus, SH, M.Si, Kepala Kemenag Ponorogo Syamsul Hadi, Kepala Dinas Kesehatan Ponorogo Drg. Rahayu Kusdarini, M. Kes, Forpimka Kecamatan Mlarak, Ketua UPT Puskesmas Mlarak Dr. Muklas Hamidi, dan Kades Mlarak Boiran.

Kapolres Ponorogo AKBP Mochamad Nur Azis mengucapkan terima kasih kepada pimpinan staf dan karyawan PT HMS, yang selama ini selalu menerapkan protokol kesehatan sehingga dalam aktifitas di Perusahaan bisa mencegah penyebaran Covid 19 atau Corona.

Kapolres Ponorogo AKBP Mochamad Nur Azis memukul gong tandai launching Perusahaan Tangguh

“Karena PerusahaanHASBY satu-satunya Perusahaan Konfeksi di Kabupaten Ponorogo, maka dari itu PT HMS menjadi Perusahaan Tangguh, “kata AKBP Mochamad Nur Azis.

Sementara itu, Komandan Kodim 0802/Ponorogo Letkol Inf Sigit Sugiharto mengatakan sampai dengan saat ini obat virus Covid 19 belum ditemukan, untuk itu pihaknya menghimbau untuk tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan.

“Obatnya adalah disiplin, selalu memakai masker, menjaga jarak serta selalu mencuci tangan, pencegahan Penyebaran Covid 19 atau Corona itu tanggung jawab kita semua, maka dari itu mari kita saling mengingatkan agar kita hidup disiplin, “pungkasnya.(sul)

Check Also

Diguyur Hujan Semalam Penuh, Rumah Warga Madiun Terendam Air

Diguyur Hujan Semalam Penuh, Rumah Warga Madiun Terendam Air

  SeputarKita, Madiun – Banjir tiap awal di musim hujan, tampaknya sudah menjadi langganan di …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *