Peringatan HPN Tahun 2020 Wartawan Di Ponorogo Gelar Donor Darah

Wakil Bupati Ponorogo Drs. Soedjarno serahkan potongan tumpeng kepada Ketua HPN Ponorogo Nanang Riyanto

Ponorogo, Seputarkita – Memperingati Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2020 ini, awak media di Ponorogo menggelar sejumlah kegiatan, salah satunya donor darah di balai wartawan di jalan Raden Saleh, Kamis (13/2).

Dalam kegiatan donor darah tersebut mendapat antusias dari anggota TNI, Polri, ASN dan masyarakat umum yang ikut menyumbang darahnya.

Kegiatan bertambah meriah dengan hadirnya Wakil Bupati Ponorogo Dr. H. Soedjarno, MM. yang juga didaulat untuk memotong tumpeng sebagai tanda peringatan Hari Pers Nasional Tahun 2020 yang diserahkan kepada Ketua HPN Ponorogo Nanang Riyanto.

Anggota Polri mengikuti donor darah

Wakil Bupati Ponorogo Drs. Soedjono, MM menyampaikan, ucapan selamat Hari Pers Nasional Tahun 2020 bagi awak media di Ponorogo.

“Selamat Hari Pers Nasional Tahun 2020 ini, semoga kepada awak media tetap profesional dan proporsional dalam pemberitaannya sesuai dengan kode etik Pers, “kata Wabup Soedjarno.

Para awak media berfoto bersama Wabup Soedjarno dan Kadin Kominfo Najib Susilo

Sementara itu, Ketua Peringatan HPN Ponorogo, Nanang Riyanto, S.Sos mengatakan, selain donor darah juga digelar sejumlah kegiatan dalam peringatan HPN tahun ini.

“Seperti bagi-bagi sembako kepada masyarakat saat donor darah tadi. Yang sebelumnya, bersama teman-teman kita memberikan santunan kepada keluarga dari 2 wartawan yang telah meninggal dunia. Juga mengunjungi dan membesuk salah satu wartawan senior Bapak Supriyadi yang terbaring sakit. Semoga lekas sembuh dan dapat beraktivitas seperti biasanya. Dan tanggal 17 Februari depan akan dilakukan resepsi peringatan HPN Tahun 2020 dan ditutup dengan sarasehan, “pungkasnya. (Sul)

Check Also

Petani Bawang Merah Desa Jatirejo Rejoso Terancam Gagal Panen

Petani Bawang Merah Desa Jatirejo Rejoso Terancam Gagal Panen

SeputarKita, Nganjuk  — Sejak beberapa pekan terakhir petani bawang merah di Nganjuk, disibukkan dengan serangan …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *