Tidak Kuat Menanjak, Sebuah Truck Bermuatan Pasir Terguling

kondisi truck Yang terguling setelah mengalami kecelakaan tunggal

Ponorogo, Seputarkita – Sebuah truck yang sarat muatan mengalami kecelakaan tunggal hingga terguling di jalan Raya Pulung – Sooko tepatnya di Dukuh Kebon, Desa Pulung, Kecamatan Pulung Kabupaten Ponorogo, Rabu (16/10).

Kasubbag Humas Polres Ponorogo Iptu Edi Sucipta saat dikonfirmasi menyampaikan, kecelakaan tunggal tersebut berawal saat truk warna merah bernopol AD 1640 HN yang dikemudikan oleh Rudi warga Desa Blimbing, Kecamatan Rejotangan, Kabupaten Tulungagung, melaju dari arah barat menuju ke timur.

“Saat melintas di jalur yang menanjak, di tanjakan Segopo, truck yang bermuatan pasir tidak kuat menanjak, langsung mundur lalu terguling di tengah jalan akibat rem blong, “kata Edi Sucipta, Kamis (17/10).

Edi Sucipta menambahkan, beruntung dalam kecelakaan tunggal tersebut tidak menimbulkan korban jiwa.

“Beruntung akibat dari kecelakaan tunggal tersebut tidak menimbulkan korban jiwa, hanya muatan pasir tumpah ke jalan akibat kendaraan tersebut yang terguling, “pungkas Kasubbag Humas Iptu Edi Sucipta. (Sul)

Check Also

DPC PDI Perjuangan Magetan Rapatkan Barisan Siap Menangkan Pilkada 2024

DPC PDI Perjuangan Magetan Rapatkan Barisan Siap Menangkan Pilkada 2024

  SeputarKita, Magetan – DPC PDI Perjuangan Magetan menggelar rapat kerja cabang diperluas di wisma …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *