Ponorogo, Seputarkita – Pemerintah pusat terus menggelontorkan bantuan melalui dana desa yang digunakan untuk membiayai penyelenggarakan pemerintahan, pelaksanaan pembangunan, pembinaan dan pemberdayaan masyarakat, yang berguna mensejahterakan masyarakat pedesaan.
Salah satunya Desa Bulu Kidul, Kecamatan Balong, Kabupaten Ponorogo yang mendapatkan kucuran bantuan dana desa, dialokasikan untuk membangun sejumlah infrastruktur yang ada desa, demi meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan warga masyarakatnya.
Kepala Desa Bulu Kidul, Sayuk Prawiro Husodo S.Pd saat dikonfirmasi mengatakan bahwa pada tahun 2017 kemarin, desanya mendapatkan kucuran dana desa dari pemerintah dari pagu sekitar Rp. 700 juta yang dimanfaatkan untuk pemerataan dan pembangunan sejumlah infrastruktur di wilayah desanya.
“kucuran bantuan dana desa dari pemerintah, kita alokasikan untuk pembangunan sejumlah infrastruktur yaitu pembangunan talud di Dukuh Pabrik RT 02/RW 01dengan panjang 195 meter dan tinggi 130 meter, pengaman badan jalan dan pengerasan jalan di Dukuh Pabrik RT 01/RW 02 panjang 137 meter dan lebar 4 meter, serta rabat di Dukuh Ngrecrak RT 03/RW 04 panjang 387 meter, lebar 4 meter dan tinggi 12 centimeter. Untuk fisik telah selesai semua, “kata Sayuk Prawiro Husodo, Jum’at (4/10).
Sayuk Prawiro Husodo menambahkan, selain pembangunan fisik, kucuran dana bantuan dari Pemerintah tersebut juga dimanfaatkan pada bidang non fisik yaitu pemberdayaan masyarakat.
“Yakni pelatihan-pelatihan kades masyarakat, study banding dan peningkatan kapasitas aparatur Pemerintahan Desa, “imbuhnya.
Lebih lanjut Kades Bulukidul mengucapkan terima kasih kepada pemerintah, karena dengan adanya progam bantuan tersebut.
“Kita berharap semoga dengan bantuan dari Pemerintah tersebut, dapat mewujudkan pemerataan pembangunan di Desa Bulukidul, demi meningkatkan kesejahteraan dan roda perekonomian warga. Terima kasih juga atas peran serta, partisipasi dan dukungan dari warga masyarakat Desa Bulukidul dengan antusias turut mengawasi dalam pelaksanaan pembangunan infrastruktur dari progam bantuan dari pemerintah tersebut. Berharap Pemerintah kedepannya memberikan lagi bantuan yang lebih besar demi pemerataan pembangunan dan kemajuan Desa Bulukidul, “pungkasnya Kades Bulukidul Sayuk Prawiro Husodo.(Sul)