Sambut HUT Kemerdekaan RI ke 74 Polres Ponorogo Bikin Gapura

Gapura di depan Mapolres Ponorogo

Ponorogo, Seputarkita – Memperingati dan menyemarakkan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-74, Polres Ponorogo membuat gapura di pintu masuk Mapolres setempat, Jum’at (16/8).

Gapura yang dibuat bergambar kesenian asli Kabuaten Ponorogo reyog dengan beragam warna merah putih di gerbang pintu masuk Mapolres Ponorogo.

Kapolres Ponorogo AKBP Radiant bersama Pejabat Utama dan isteri Dewi Radiant Di depan Mapolres Ponorogo

Kapolres Ponorogo AKBP Radiant SIK, M.Hum menyampaikan, pembuatan gapura tersebut, dalam rangka menyemarakan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-74, bertuliskan “SDM UNGGUL INDONESA MAJU” dengan tema kesenian tradisional khas Ponorogo yakni reyog.

“Dengan gapura ini, tentunya kita mewujudkan rasa syukur dan rasa suka cita kita atas kemerdekaan yang telah di raih dan mengingatkan kepada kita atas jasa jasa para pahlawan, “kata Radiant.

Kapolres Ponorogo AKBP Radiant bersama isteri Dewi Radiant Di depan Mapolres Ponorogo

Radiant menambahkan, gapura yang dibangun persis di pintu gerbang Mapolres Ponorogo ini, di harapkan dapat meningkatkan dan memberikan rasa semangat dalam mengisi kemerdekaan.

“Mudah-mudahan dengan pembuatan gapura dapat menambah semangat bagi kita semua dalam menjalankan tugas sehari-hari makin kuat di usia Republik Indonesia ke-74, dan di usia Polri yang ke-73 dengan sumber daya manusianya makin unggul dan Indonesia bisa menjadi negara maju, “pungkas Kapolres Radiant.(Sul)

Check Also

Tersinggung Disuruh Beli Miras, Kakek di Nganjuk Nekat Habisi Nyawa Rekan

Tersinggung Disuruh Beli Miras, Kakek di Nganjuk Nekat Habisi Nyawa Rekan

SeputarKita, Nganjuk – Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Nganjuk berhasil mengungkap kasus pembunuhan terhadap Sucipto …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *