SeputarKita, Magetan – Serah Terima Jabatan (Sertijab) Direktur Rumah Sakit Umum Daerah dr. Sayidiman Magetan yang sebelumnya dijabat oleh drg. Ratnawati, M.Kes kepada Pejabat Pelaksana (Plt) Direktur baru dr. Catur Widayat, Sp.B dilaksanakan di Ruang Pertemuan RSUD dr. Sayidiman Magetan. Rabu, (16/02/2022).
Dalam sambutannya, drg. Ratnawati, M.Kes mengucapkan rasa terima kasih atas kerja sama dalam masa tugas selama 9 bulan memimpin di RSUD dr. Sayidiman Magetan.
“Saya juga memohon maaf apabila dalam mengemban tugas pelayanan melakukan kesalahan dan kekhilafan.” Tuturnya.
Ditempat yang sama, dalam sambutan selanjutnya Pelaksana tugas (Plt) Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dokter Sayidiman, dr. Catur Widayat, berkomitmen bakal meningkatkan layanan medis di RSUD Magetan.
Direktur berharap kepada tenaga medis di RSDS Magetan agar terus mengasah keterampilan untuk memaksimalkan kinerja dan mengikuti perkembangan zaman.
“Demi meningkatkan kemajuan rumah sakit perlu adanya kerjasama dan kekompakan yang baik agar dapat berjalan secara berkesinambungan.” Ujarnya.
Penunjukannya sebagai Plt Direktur rumah sakit oleh Bupati Magetan akan dijawab dengan perbaikan kualitas untuk masyarakat, khususnya warga Kabupaten Magetan.
RSDS Magetan pun membuka layanan aduan masyarakat sebagai sarana untuk pemberi saran, masukan serta kritik terhadap layanan medis di RSDS Magetan.
”Masyarakat bisa memberikan kritik dan saran melalui kotak-kotak pengaduan yang kami sediakan disejumlah titik, selain itu bisa juga melalui bidang Promkes RSUD Magetan,” pungkas Plt Direktur RSUD Dokter Sayidiman Magetan. (Red)