Kecamatan Jambon Tekankan Percepat APBDes 2020 Dan Akan Terapkan Fingerprint

Camat Jambon Shandra Aji Hidayanto, S.STP

Ponorogo, Seputarkita – Guna untuk mempercepat progam maupun kegiatan pembangunan, Pemerintah Kecamatan Jambon Kabupaten Ponorogo mengintruksikan seluruh desa se-Kecamatan Jambon untuk segera menyelesaikan APBDes tahun 2020 ini.

Camat Jambon Shandra Aji Hidayanto, S.STP saat dikonfirmasi menyampaikan, pihaknya telah mengintruksikan kepada seluruh kepala desa untuk segera mempercepat dan menyelesaikan APBDes paling lambat tanggal 25 Januari 2020 mendatang.

“Untuk  APBDes tahun 2020 kita akan percepat lagi, karena apapun perencanaannya di tahun 2020 belum bisa dieksekusi atau dilaksanakan selama APBDes itu belum selesei. Sekarang masih dalam tahap penyusunan, dan kita targetkan tanggal 25 Januari 2020 ini, seluruh desa yang ada di Kecamatan Jambon harus sudah selesei semua, ‘kata Shandra Aji Hidayanto, Rabu (15/1).

Shandra Aji Hidayanto menambahkan, selain itu, di tahun 2020 ini, akan dilaksanakan peningkatan kedisiplinan seluruh aparatur pemerintah desa di Kecamatan Jambon, yakni dengan penerapan sistem absensi fingerprint atau sidik jari. Sebagai salah satu upaya meningkatkan kualitas kinerja dan kedisiplinan, aparatur pemerintah desa dalam memberikan pelayan yang terbaik kepada masyarakat di wilayah Kecamatan Jambon.

“Tidak hanya pengingkatan kedisiplinan, penerapan absensi system fingerprint ini, juga untuk memantau kinerja seluruh aparatur pemerintah desa di Kecamatan Jambon, dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Sekarang masih dalam tahap proses perencanaan dan insya Alloh tahun 2020 awal sudah bisa kita terapkan di seluruh desa di Kecamatan Jambon ini. Selain itu, untuk progam peningkatan keimanan dan ketaqwaan mewujudkan Ponorogo yang lebih maju berbudaya dan religious, pada bulan 11 Februari 220 depan akan dilaksanakan pengajian umum dengan ustad KH Dr.Ridwan Hambali dari Bojonegoro, yang pelaksanaan di Desa Karanglo Kidul. Saya menghimbau dan meminta memohon kepada masyarakat Kecamatan Jambon untuk beramai-ramai menghadiri kegiatan tersebut “imbunya.

Lebih lanjut Camat Jambon berharap, semua progam masuk dalam APBDes dan APBdes segera disahkan, sehingga progam-progam kegiatan percepatan pembangunan yang sudah direncanakan bisa dilaksanakan di tahun 2020 ini.

“Sehingga apa yang menjadi atensi dari Pemkab Ponorogo terkait dengan progam prioritas yakni percepatan dan pemertaaan pembangunan, pencegahan stunting, persertifikatan tanah kas desa, Kecamatan sehat dan lain-lain sudah disinkronisasi dengan APBDesa dapat dilaksanakan sesuai dengan perencanaan “pungkasnya. (Sul).

Check Also

PERINGATAN MAULID NABI, PP RADEN PATAH MAGETAN KAJI KONSEP NUR MUHAMMAD

PERINGATAN MAULID NABI, PP RADEN PATAH MAGETAN KAJI KONSEP NUR MUHAMMAD

  SeputarKita, Magetan – Ratusan jamaah memadati Pondok Pesantren Raden Patah Desa Ngujung, Kecamatan Maospati, …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *