SeputarKita, Madiun – Perlu diingatkan lagi bagi pengendara baik kendaraan R2 maupun R4 untuk selalu hati dan memeriksa kelayakan sebelum melakukan perjalanan jauh. Rombongan pemudik dari Jakarta menuju Bangkalan Madura celaka di ruas tol KM 599+800 Ngawi – Kertosono tepatnya di Desa Sawahan Kec Kota Madiun. Kamis 28 April 2022.
“Mobil Daihatsu Terios warna Hitam nopol L-1298-SI yang dikemudikan oleh Afrilia Rizki Nahumaruri ( 34) warga Vila Dago Pamulang Tangerang Selatan berpenumpang 3 orang melaju dari arah barat ke timur. Pas di KM 599+800 Desa Sawahan Kecamatan Kota Madiun, pecah ban bagian belakang sebelah kanan. Kemudian oling ke sebelah kiri dan terjatuh ke parit,” kata Kanit Laka Polresta Madiun Iptu Aris Winarko, Kamis (28/04/2022) siang ini.
Akibat kejadian tersebut mobil mengalami rusak parah dan tiga orang penumpangnya suami dan dua balita alami luka di kepala hingga lecet di tangan dan kaki. Bangun (34) selamat. Kemudian Juna (8) alami luka di kepala, Arzan (4) lecet di tangan.
” Akibat kejadian tersebut Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tunggal di ruas tol Sawahan Madiun kali ini, hanya mengalami luka ringan.saat ini Korban sudah dievakuasi ke rumah sakit. untuk mencegah kemacetan kendaraan telah kami derek ke unit laka,” ungkapnya.
Lalulintas ruas tol Ngawi – Kertosono kembali normal seperti biasa pasca kecelakaan tunggal akibat pecah ban belakang itu berhasil dievakuasi. Satlantas Polresta Madiun memperingatkan bagi pemudik untuk selalu berhati hati, periksa kondisi kendaraan sebelum melakukan perjalanan jauh dan apabila mengantuk untuk istirahat. (Den).