Polres Madiun Tingkatkan Operasi Yustisi Jelang Natal Dan Tahun Baru



SeputarKita, Madiun – Menjelang libur Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 aktivitas masyarakat meningkat meskipun saat ini masih dalam pandemi Covid-19. Selain itu pada momen ini bisa berpeluang terjadi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).


Kapolres Madiun AKBP Bagoes Wibisono melalui Kasat Lantas Polres Madiun AKP Ari Bayuaji menyampaikan dalam rangka cipta kondisi di Kabupaten Madiun, Polres Madiun kembali gelar Operasi Yustisi pada hari Kamis tanggal 17 Desember 2020 pukul 21.00 WIB di simpang empat Exit Tol Madiun Kec. Madiun.


“Polres Madiun kembali gelar operasi yustisi, kegiatan ini guna menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif karena dipastikan aktifitas masyarakat akan meningkat menjelang hari raya Natal 2020 dan Tahun Baru 2021,” kata Ari.


Operasi Yustisi kali ini dilakukan secara serentak, mengikut sertakan persojo nel dari Polres Madiun, Kodim 0803 Madiun, BPBD, Satgas Covid 19 dan Satpol PP.


Ari mengatakan sasarannya adalah kendaraan roda empat dan kendaraan muatan. Petugas melakukan pemeriksaan meliputi, pemeriksaan kendaraan dengan sasaran senjata tajam, bahan peledak, narkoba dan miras serta pemeriksaan surat dan kelengkapan kendaraan. Selain itu juga penertiban pelanggaran protokol kesehatan.


“Kita melakukan pemeriksaan kendaraan, yang disinyalir membawa senjata tajam, handak, narkotika dan miras. Selain itu kita juga melakukan pemeriksaan protokol kesehatan, seperti wajib menggunakan masker,” tutur Ari. (Mrt)

Check Also

Sosialisasi Pencegahan Bencana di Desa Tawun : Antisipasi di Musim Penghujan

Sosialisasi Pencegahan Bencana di Desa Tawun : Antisipasi di Musim Penghujan

                SeputarKita, Ngawi – Dalam rangka meningkatkan kesiapsiagaan …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *