SeputarKita, Magetan – Bupati Magetan Dr. Drs. H. Suprawoto, S.H., M.Si. menjalani isolasi mandiri setelah sang istri terkonfirmasi positif Covid-19.
Bupati Suprawoto memaparkan bahwa istrinya, Titik Sudarti Suprawoto diketahui positif pasca menjalani tes usap karena menunjukkan gejala Covid-19 karena tertular dari saudaranya yang juga positif.
“Kepada masyarakat khususnya masyarakat Magetan saya sampaikan bahwa mulai hari ini 8 Januari 2021 saya isolasi mandiri, bekerja dari rumah. Mengapa, karena Istri saya hari ini tadi melakukan swab dan hasilnya positif. Kontak erat dengan saudara yang kebetulan positif,” kata Suprawoto, seperti dikutip dari video yang diunggah di Facebook Prokopim Magetan.
Guna memastikan kondisi kesehatannya, Suprawoto juga telah menjalani tes usap dan menunjukkan hasil negatif.
“Karena saya kontak erat dengan istri, tadi pagi saya lakukan swab dan hasilnya negative. Besok pagi kami lakukan swab kedua, mudah-mudahan hasilnya juga bisa negative,” imbuh kang Woto, sapaan akrabnya.
Suprawoto berpesan, masyarakat tetap menerapkan 3M dimanapun berada, yakni memakai masker, mencuci tangan dengan sabun di air mengalir, dan menjaga jarak atau menghindari kerumunan.
“Saya mohon doa restunya, doa seluruh masyarakat agar istri saya segera sembuh dan beraktivitas seperti sediakala. Kami menghimbau agar masyarakat menerapkan protokol kesehatan. Lindungi saudara kita, anak cucu kita, orang tua, masyarakat kita. Mari kita sama-sama berjuang sehingga kita bisa hidup dalam tatanan hidup baru dan menjalani aktivitas secara normal,” pungkasnya. (Tris)