Nurul Hayat Madiun Terima Penghargaan dari Bupati Ponorogo

 

SeputarKita, Ponorogo – Lembaga Amil Zakat Nurul Hayat (NH) Madiun Mendapat Piagam Penghargaan Dari Bupati Ponorogo . Penghargaan diserahterimakan langsung oleh Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko, Kepada Branch Manager Nurul Hayat Madiun, Khoirul Rohman di Pendopo Ponorogo disela-sela acara pengukuhan pengurus karangtaruna Ponorogo periode 2025-2030, Rabu (12/3/2025).

Acara tersebut dihadiri jajaran Forkopimda Kabupaten Ponorogo, Kepala OPD, dan pengurus dan anggota Karang Taruna.

“ Alhamdulillah hari ini Laznas Nurul Hayat Madiun mendapatkan piagam penghargaan bupati Ponorogo atas kontribusi dan kepedulian sosial terhadap warga Masyarakat Ponorogo khususnya dalam bidang pengentasan kemiskinan, pendidikan yatim dan dhuafa, kesehatan dan kemanusiaan yang lainnya” ungkap Khoirul Rohman, Branch Manager Nurul Hayat Madiun

Dengan penuh rasa syukur, Laznas Nurul Hayat Madiun juga menyampaikan terima kasih kepada semua donatur, khususnya dari wilayah Ponorogo.

“ Kami sampaikan terimakasih kepada seluruh stakholder , khususnya seluruh donatur wilayah Ponorogo tanpa partisipasinya capaian ini tidak akan terwujud “ tambahnya.

Dengan perhargaan ini semoga Laznas Nurul Hayat Madiun kedepannya akan memberikan kontribusi yang lebih baik lagi, lebih amanah dan dan menjadi mitra kebaikan yang membawa manfaat lebih besar. (Red).

Check Also

Kapolsek Warujayeng Tinjau Pemanfaatan Lahan Pekarangan Lestari di Pomosda

Kapolsek Warujayeng Tinjau Pemanfaatan Lahan Pekarangan Lestari di Pomosda

SeputarKita, Nganjuk —  Kapolsek Warujayeng Kompol Lilik Suharyono, S.H bersama Camat Tanjunganom Johansyah Setiawan, SE …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *