Taman Wisata Argo Munung Desa Karanggupito Kian Eksotis

 

SeputarKita, Ngawi – Keindahan Taman Wisata Argo Munung kini semakin eksotis, Bumdes dan kelompok sadar wisata (pokdarwis) Desa Karanggupito, Kecamatan Kendal sebagai pengelola tempat wisata tersebut terus berbenah.

Konon taman wisata berbasis agro tersebut adalah bekas lokasi tambang batu yang terbengkalai dan kemudian dimulai oleh Pemerintah Desa Karanggupito menjadi taman wisata dengan pemandangan eksotis dan menjadi unggulan.

Saat diresmikan Bupati Ngawi, Ir. H. Budi Sulistyono pada tahun 2017 lalu, taman wisata tersebut masih sangat sedehana. Namun kini sudah dilakukan penataan, pembaruan dan penambahan sejumlah fasilitas juga beberapa wahana.

 

Taman Wisata Argo Munung terdapat banyak spot wisata menarik yang dapat dinikmati pengunjung. Beberapa diantaranya seperti kolam renang dengan udara dingin khas pegunungan, kebun buah – buahan, kebun sayur dan camping ground. Selain itu, wisatawan juga dapat menikmati indahnya pemandangan pegunungan dari atas tebing.

“Beberapa fasilitas juga sudah ada seperti resto, toilet, mushola, gazebo, juga pendopo untuk pertemuan,” ujar Bambang Suryo S, Kades Karanggupito, melalui Harno Humas Desa Karanggupito.

Menurut Harno, yang terbaru dari Taman Wisata Argo Munung adalah 2 kolam renang yang sebelumnya kolam pancing dan kafe yang bersumber dari dana bantuan dari Kementerian PDTT.

“Harga tiket masuknya sangat terjangkau, pengunjung hanya membayar parkir Rp3.000 untuk motor dan Rp5.000 untuk mobil. Kalau untuk kemping satu orangnya Rp7.000 per malam,” tambahnya.

 

“Tempatnya enak, sangat cocok untuk melepas lelah, membuang penat, selain itu disini pas banget untuk kegiatan outbound, kemping juga pertemuan pertemuan di pendopo,” ujar salah satu pengunjung, Siti Nurani kepada awak media.

Selain bisa menikmati pemandangan gunung lawu dengan view yang istimewa, kita bisa berenang di kolam renang sambil menikmati kesejukan desa Karanggupito, pas banget untuk rekreasi kumpul keluarga” Pungkasnya. (Adv/Red).

Check Also

Pencapaian Kinerja Polres Magetan Dirangkum Dalam Press Release Akhir Tahun 2024

Pencapaian Kinerja Polres Magetan Dirangkum Dalam Press Release Akhir Tahun 2024

SeputarKita, Magetan  — Polres Magetan menutup tahun 2024 dengan sejumlah pencapaian kinerja yang dirangkum, dalam …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *