SeputarKita, Surabaya – Driver Gojek Surabaya barat yang tergabung dalam komunitas Segoroland ( Seduluran Gojek suroboyo Citraland ) menggelar Anniversary ke 10 tahun di Mako Polsek Lakarsantri Surabaya, Minggu ( 28/9/25 ).
Anniversary komunitas Segoroland kali ini sengaja di laksanakan bersama dengan anggota kepolisian, khususnya polsek Lakarsantri dengan tema “Silaturahmi dan Koordinasi”, hal tersebut di lakukan untuk menjaga Kamtibmas yang ada di Surabaya khususnya di wilayah hukum Polsek Lakarsantri.
Kapolsek Lakarsantri Kompol Sandi Putra SIK, M.Si, CPHR, mengucapkan rasa terima kasih atas kehadiran para driver Gojek yang tergabung dalam komunitas Segoroland.
Dalam sambutannya beliau berharap agar kegiatan tersebut tidak terputus dengan acara ini saja dan tetap bisa berlanjut agar tercipta Kamtibmas di wilayah Lakarsantri.
“Gojek ini kan 24 jam kami berharap bisa memberikan informasi ketika melihat atau mengalami tindak kriminal, khususnya di wilayah hukum Polsek Lakarsantri”, Ujar Sandi.
Ketua Komunitas Segoroland Lukman Dwi Qodaryanto SE, menyampaikan bahwa komunitas ini berdiri dengan satu tujuan sama dengan tema kali ini, yaitu silaturahmi dan kordinasi. Jadi teman – teman saya sampaikan untuk Anniversary kita kali ini beda dengan yang sebelum sebelumnya.
“Pernah kita bersama anggota dewan, di villa atau duduk bersama di jalanan, itulah kebersamaan kita. Walaupun kita sering berbeda pendapat dan berbeda pandangan, tapi alhamdulillah selama 10 tahun ini kita tetap bisa bersama,” ungkapnya.
“Gojek memang sebagai pekerjaan kita, walaupun tidak bisa membuat kita kaya tapi bisa memberikan penghasilan kita setiap hari, oleh karena itu mari teman teman tetap semangat untuk jalani profesi kita sesuai tupoksi masing masing,” pungkas Ketua Komunitas Segoroland.
Selain menggelar anniversary komunitas Segoroland dan Kapolsek Lakarsantri juga menyantuni anak yatim driver gojek dan memberi 120 paket beras bagi driver gojek yang hadir dalam acara tersebut.
Hadir dalam acara tersebut, Pembina Komunitas Segoroland Basori, Ketua Komunitas Segoroland Lukman Dwi Qodaryanto, Kapolsek Lakarsantri Kompol Sandi Putra, Wakapolsek AKP Hadi, Kanit Lantas AKP Hariyanto, Kanit Intel Iptu Masno, Kanit Reskrim Iptu Sunaryo, anggota Polsek Lakarsantri, puluhan driver Gojek wilayah Surabaya barat yang tergabung dalam Komunitas Segoroland. (Bas).