Pemkab Magetan Raih Penghargaan Prestisius atas Komitmen Pemulihan Ekosistem Darat

Seputarkita,Magetan – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Magetan kembali menorehkan prestasi di bidang lingkungan hidup. Dalam acara Sinergi Rimbawan dalam Pemulihan Ekosistem dan Peningkatan Sosial Ekonomi yang digelar di Bukit Kayoe Putih, Desa Kupang, Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto, Selasa (22/7/2025), Pemkab Magetan menerima penghargaan istimewa dari Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa.

Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas komitmen nyata Pemkab Magetan dalam menjaga dan memulihkan ekosistem darat, termasuk melalui kebijakan inovatif seperti kewajiban penanaman pohon bagi PNS, CPNS, PPPK, dan calon pengantin, serta pembangunan hutan tematik di sejumlah wilayah.

Bupati Magetan, Bunda Nanik, hadir langsung menerima penghargaan tersebut didampingi Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Pangan serta Kabag Prokopim. “Ini adalah hasil kerja keras bersama seluruh jajaran dan masyarakat Magetan yang peduli lingkungan. Kami akan terus mendorong kebijakan pro-lingkungan demi keberlanjutan bumi,” ujarnya.

Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, dalam sambutannya memberikan apresiasi tinggi atas kontribusi berbagai pihak yang terlibat di sektor kehutanan. “Laporan dari Kadishut menunjukkan bahwa transaksi sektor yang diusahakan oleh Kelompok Tani Hutan (KTH) kita menjadi yang tertinggi di Indonesia. Ini bukti nyata bahwa hilirisasi dan inovasi bisa memberikan nilai tambah besar bagi perekonomian daerah,” tegas Khofifah.

Ia juga mendorong pemanfaatan potensi hutan Jawa Timur untuk dikembangkan menjadi destinasi wisata bernilai ekonomi tinggi yang mampu menarik wisatawan mancanegara. “Sinergi semua pihak sangat penting agar kekayaan hutan Jawa Timur semakin memberikan dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat,” tambahnya.

Penghargaan ini diharapkan menjadi motivasi bagi Pemkab Magetan untuk terus mengedepankan kebijakan ramah lingkungan, sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pengelolaan sumber daya alam yang berkelanjutan.(Ndri)

Check Also

Untuk Meningkatkan Keamanan Dan Ketertiban Masyarakat ,Polsek Kalitengah Gelar Patroli Dialogis Sambang Desa.

Untuk Meningkatkan Keamanan Dan Ketertiban Masyarakat ,Polsek Kalitengah Gelar Patroli Dialogis Sambang Desa.

Seputarkita,Lamongan– Guna menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, personel Polsek Kalitengah, Polres Lamongan melaksanakan …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *