SeputarKita,Oku (Sum Sel )- Masyarakat Desa Umpam, Kecamatan Lengkiti, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan, mengungkapkan kekecewaan mereka terkait bantuan Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT), dan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa yang tidak tepat sasaran.
Menurut masyarakat, bantuan tersebut justru diterima oleh orang-orang yang mampu, sementara mereka yang kurang mampu tidak mendapatkan bantuan apapun. Bahkan, perangkat desa dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) di Desa Umpam juga banyak yang menerima bantuan tersebut, padahal secara kasat mata mereka tidak layak menerima bantuan.
Masyarakat berharap kepada pemerintah untuk segera mengevaluasi penerima bantuan PKH, BPNT, dan BLT Dana Desa, agar program pemerintah tersebut tepat sasaran dan betul-betul membantu meringankan beban mereka yang kurang mampu.
Kepala Desa Umpam, Taslim, menjelaskan” bahwa untuk masalah data bansos PKH kami tidak tahu dan tidak paham karena data tersebut bukan berasal dari kami pihak desa melainkan dari pihak dinas sosial itu sebab nya kami tidak tahu siapa penerima PKH “ucap taslim
Sekarang muncul pertanyaan terus data desa itu datang dari mana apakah mungkin pihak dinsos yang turun ke lapangan mendata langsung..?
kemudian Taslim kepala desa menjelaskan lagi melalui via telpon bahwa “data tersebut ada kemungkinan dari pihak kades sebelum nya sebelum saya menjadi kepala desa” ucapnya
“Dan kepala desa pun membenarkan serta mengetahui kalau diantara perangkat desa dan juga BPD ada yang dapat bantuan”
Keterangan lebih lanjut akan kami sampaikan dan kami konfirmasi ke dinas sosial supaya lebih akurat lagi