SeputarKita, Sampang – Pemerintah Kabupaten Sampang, Jawa Timur menggelar gebyar sholawat dan dzikir yang diinisiasi oleh Majelis Ta’lim Al-Hidayah Surabaya yang dilaksanakan di Alun-Alun Tronojoyo Sampang, Rabu Malam (13/11/2024).
Majelis yang bersenandung Sampang Bersholawat digelar dengan harapan agar diberi kelancaran dan kedamaian dalam pelaksanaan Pilkada Sampang 2024 yang akan diselenggarakan pada tanggal 27 November mendatang.
Nampak dalam pantuan reporter Seputar Kita kegiatan tersebut dihadiri Forkompimda, Legaslatif, OPD, KPU, Bawaslu serta para Kiai, Habaib, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat serta dihadiri ribuan masyarakat Sampang,
Dalam sambutannya, Pj. Bupati Sampang Rudi Arifiyanto, S.Sos. MA, MSE mengajak seluruh masyarakat Sampang untuk menjadikan Pilkada sebagai ajang demokrasi yang penuh tanggung jawab dan kebersamaan.
“Pemilihan Kepala Daerah adalah amanah demokrasi yang harus kita jalankan dengan penuh rasa tanggung jawab. Jangan sampai perbedaan pilihan politik membuat kita bermusuhan dan berkonflik. Sebaliknya, jadikan pesta demokrasi ini sebagai momentum untuk memilih pemimpin terbaik bagi Kabupaten Sampang,” ungkap Rudi dengan penuh semangat.
Sebagai Pj. Bupati, pihaknya menegaskan bahwa majelis dzikir dan shalawat ini adalah upaya bersama untuk membangun suasana kondusif di tengah masyarakat.
Ia berharap kegiatan tersebut dapat menjadi pengingat pentingnya persatuan dan kedamaian selama masa Pilkada.
“Melalui majelis shalawat ini, kita berdoa agar pelaksanaan Pilkada Sampang 2024 dapat berjalan aman, damai, dan demokratis. Kita ingin menanamkan kesadaran untuk menjaga ukhuwah dan kesantunan dalam setiap langkah menuju demokrasi,” ujarnya.
Acara ini diisi dengan doa dan shalawat bersama yang dipimpin oleh sejumlah ulama terkemuka dari wilayah Sampang dan sekitarnya.
Masyarakat yang hadir pun tampak antusias menunjukkan komitmen bersama dalam mewujudkan Pilkada damai. Kegiatan Sampang Bersholawat menjadi momen pengingat bagi masyarakat bahwa keamanan dan kedamaian Pilkada adalah tanggung jawab bersama.(Aj)