Jelang Bulan Suci Ramadhan, PSHW Ranting Kanor Cabang Bojonegoro Bersihkan Makam

SeputarKita, Bojonegoro – Tradisi bersih makam menjelang bulan suci Ramadhan kerap kali dilaksanakan oleh masyarakat, hal serupa juga dilaksanakan oleh PSHW (Persaudaraan Setia Hati Winongo) Tunas Muda Ranting Kanor, Cabang Bojonegoro, sebagai wujud kepedulian dan Bhakti anggota SH kepada masyarakat.

Kegiatan bersih makan dari rumput yang panjang dan juga sampah sampah dedaunan yang runtuh dari pohon di pemakaman di wilayah Desa Nglarangan Kecamatan Kanor ini dilakukan oleh anggota PSHW Sub Ranting Nglarangan yang diikuti oleh puluhan anggota lainnya

Wakil Ketua PSHW Ranting Kanor, Mashadi menjelaskan bahwa kegiatan bersih makan ini dilaksanakan setiap tahunnya menjelang Puasa Ramadhan, hal ini dikarenakan biasanya warga banyak yang melakukan ziarah Kubur saat jelang puasa Ramadhan

“Selain itu juga guna mewujudkan dari ajaran Setia Hati harus mampu dan bisa memberikan manfaat kepada masyarakat meskipun sekecil apapun,” Ujar pria yang akrab disapa Kang Hadi ini, Jum’at (17/3/2023).

Dijelaskan juga bahwa selain ajaran pencak Silat, ajaran Setia Hati mengajarkan untuk saling membantu dan menolong masyarakat, selain itu sebagai ajaran Adiluhur, bahwa SH seharusnya mampu menjaga ajaran kelestarian gotong royong serta bersama sama menuju masyarakat yang rukun dan guyub.

Dalam kegiatan bersih – bersih makam oleh anggota PSHW ini diharapkan mampu menjadikan ajaran SH dapat diterima dikalangan masyarakat, bahwa SH selalu menanamkan ajaran – ajaran kebaikan bagi anggotanya selain ajaran Pencak Silat. (Red)

Check Also

Sambut HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke-69, Satlantas Polres Gresik Gelar Bakti Sosial

Sambut HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke-69, Satlantas Polres Gresik Gelar Bakti Sosial

  SeputarKita, Gresik – Dalam rangka memperingati HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke-69, Satuan Lalu Lintas …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *