Kapolsek Siman Monitoring Dan Penyuluhan Posyandu Balita Di Desa Ngabar

SeputarKita, Ponorogo – Polsek Siman bersama petugas Puskesmas Siman melaksanakan monitoring dan penyuluhan posyandu balita di balai Desa Ngabar Kecamatan Siman Kabupaten Ponorogo, Kamis (8/9).

Dalam kegiatan tersebut dihadiri Kapolsek Siman Iptu Sukron Mukarom, Kepala Desa Ngabar, petugas Puskesmas Kecamatan Siman, bidan Desa Ngabar dan PKK Desa Ngabar.

Kapolsek Siman Iptu Sukron Mukarom menyampaikan bahwa kegiatan posyandu rutin ini dilaksanakan setiap bulan bertujuan untuk mengetahui tingkat pertumbuhan serta perkembangan balita, baik dari segi berat badan, tinggi badan maupun lingkar kepala selain itu untuk mencegah terjadinya stunting pada balita, dan pemberian nutrisi, makanan.

“Dalam kegiatan posyandu balita yang diikuti 50 balita, dan anggota Polsek Siman beserta perangkat desa, petugas Puskesmas, bidan, PKK melakukan monitoring dan penyuluhan, “kata Iptu Sukron Mukarom.

Iptu Sukron Mukarom menambahkan, pada kegiatan posyandu balita tersebut, petugas juga memberikan himbauan Kamtibmmas kepada orang tua balita.

“Semoga dengan posyandu balita ini bermanfaat untuk meningkatkan imunitas dan kesehatan anak-anak menjadi sehat dan cerdas, “pungkasnya.(hd)

Check Also

Gus Imam: Jangan Salah Pilih, Carilah Pemimpin yang Shalih dan Amanah

Gus Imam: Jangan Salah Pilih, Carilah Pemimpin yang Shalih dan Amanah

  SeputarKita, Magetan – Suasana Pendapa Yayasan Umar Ibnul Khaththab Maospati pada Rabu malam (20/11/2014) …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *