SeputarKita, Pemalang – Setelah Bupati Pemalang Mukti Agung Wibowo tertangkap KPK pada Kamis (11/8) sore, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo langsung meluncur ke Kabupaten Pemalang.
Ganjar tiba di Kompleks kantor Bupati Pemalang sekira pukul 11.00 WIB Dengan menggunakan mobil Toyota Land Cruiser hitam berpelat H 1323 SQ. Jum’at 12 Agustus 2022
Kedatangan Ganjar langsung disambut oleh Wakil Bupati, Mansur Hidayat. Keduanya langsung memasuki ruang Sasana Bhakti Praja diikuti beberapa orang jajaran dinas lainnya untuk rapat secara tertutup, Sekitar lebih kurang 30 menit, Gubernur Ganjar keluar dari ruangan.
Kepada awak Media, Ganjar menyampaikan untuk sementara waktu roda pemerintahan di ambil alih oleh Wakil Bupati, Mansur Hidayat.
“Tadi sudah saya sampaikan kepada Pak wakil bupati agar segera mengambil alih pemerintahan, supaya layanan masyarakat tetap berjalan dengan baik,” kata Ganjar usai rapat.
Ganjar mengaku sudah mewanti-wanti dan mengingatkan kepada seluruh bupati khususnya di Jawa tengah, agar menghentikan praktik-praktik korupsi, kolusi, dan nepotisme yang merugikan masyarakat.
Sementara di Tempat yang sama Wakil Bupati Pemalang, Mansur Hidayat menyatakan sudah berkomunikasi dengan Gubernur Jawa Tengah sejak Jumat pagi.
Mansur mengungkapkan, sesuai arahan Gubernur Jateng diminta untuk mengumpulkan jajaran OPD di Kabupaten Pemalang.
“Arahan Pak gubernur, roda pemerintahan diserahkan kepada wakil bupati, minimal untuk sementara,” ujarnya.
“Hari ini akan kita kumpulkan untuk apel konsolidasi,” tutupnya.
Saat dikonfirmasi siapa saja selain bupati yang ditangkap KPK, Mansur mengaku belum mengetahui detil terkait hal itu.
“Soal OTT tunggu pernyataan resmi dari KPK. Saya baru tahu dari media,” tandasnya. (FahmiNur).