Safari Ramadhan di Desa Girimulyo, Bupati Ngawi Berikan Bantuan 50 Juta


SeputarKita, Ngawi – Disela kesibukan rutin Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono dan Wakil Bupati Dwi Riyanto Jatmiko mengesampingkan lelahnya untuk tetap konsisten dalam agenda Sambang Deso Nyambung Roso. Bertepatan dengan bulan suci umat Islam, agenda rutin tersebut diimplementasikan ke dalam kegiatan safari Ramadhan.

Sebelum Ramadhan tiba, aktifitas sambang desa tersebut sudah dikenal dengan kegiatan SUBUH BERGERAK (Seruan dan Tabuhan Bergegas Turunkan Angka Kemiskinan). Pembedanya hanya waktu gelaran acara, SUBUH BERGERAK dilakukan pagi, sedangkan safari ramadhan bertepatan dengan waktu sholat Isya yang diteruskan Tarawih berjamaah.

Pada Rabu (13/04/2022) malam, rutinitas religi Bupati Ngawi ini diadakan di masjid Baitul Hikmah, Desa Girimulyo, Kecamatan Jogorogo, Ngawi. Ikut serta dalam acara, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) bersama sejumlah kepala OPD Pemkab Ngawi.

Bersamaan turut hadir dalam kegiatan, Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Jogorogo dan seluruh kepala desa sekecamatan Jogorogo.

Pada saat acara, meskipun diiringi hujan lebat, rupanya tak meredakan masyarakat sekitar malahan ada yang dari luar desa Girimulyo antusias bertatap muka dengan Kepala Daerah yang dikenal bersahaja ini. Bahkan, banyak dari warga masyarakat yang rela kehujanan untuk bertemu langsung dengan Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono.

Seusai sholat tarawih, Ony berkesempatan memberikan kuliah tujuh menitnya, mengutip surat Al Baqarah ayat 274 yang artinya, Orang-orang yang menginfakkan hartanya malam dan siang hari (secara) sembunyi-sembunyi maupun terang-terangan, mereka mendapat pahala di sisi Tuhannya. Tidak ada rasa takut pada mereka dan mereka tidak bersedih hati.

Disampaikan Ony, pelajaran yang bisa diambil dari ayat tersebut adalah bagaimana masyarakat untuk tidak takut kekurangan ataupun susah hati saat berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan. Dengan nada bicara khasnya yang lemah lembut dan diiringi sedikit candaan, diujung tausyiah Ony memanjatkan doa untuk masyarakat agar selalu guyub rukun dan senantiasa dilimpahkan rizki juga kesehatan yang selalu terjaga.

“Semoga para jamaah tergolong orang-orang yang tidak takut kurang, tidak takut susah, tidak takut apapun, karena dengan para tetangga saling berbagi dan saling memberi manfaat. Saya doakan jamaah Baitul Hikmah semoga diberikan kesehatan, keselamatan dan keberkahan rezekinya, umur panjang, anak cucunya soleh dan solehah semua” tutur Ony Anwar Harsono.

Dalam kesempatan yang sama, Bupati Ony juga memberikan bantuan sebesar 50 juta untuk perbaikan dan penambahan sarana prasarana masjid Baitul Hikmah desa Girimulyo. (PRI/Pathok).

Check Also

PERINGATAN MAULID NABI, PP RADEN PATAH MAGETAN KAJI KONSEP NUR MUHAMMAD

PERINGATAN MAULID NABI, PP RADEN PATAH MAGETAN KAJI KONSEP NUR MUHAMMAD

  SeputarKita, Magetan – Ratusan jamaah memadati Pondok Pesantren Raden Patah Desa Ngujung, Kecamatan Maospati, …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *