Ponpes Hikmah Syahadah Lakukan Terobosan Bersama Yayasan Mekar Anugerah Jaya


SeputarKita, Kab. Tangerang – Pondok Pesantren (Ponpes) Hikmah Syahadah, sebuah pondok pesantren yang mempunyai kegiatan pendidikan agama dalam penanganan rehabilitasi pengguna narkoba, gangguan jiwa dan anak nakal sambangi Yayasan Mekar Anugerah Jaya di Kecamatan sepatan , Kabupaten Tangerang (28/12).

Kehadiran para pengurus (Ponpes) Hikmah Syahadah di Yayasan Mekar Anugerah Jaya, salah satu yayasan yang fokus pada program pendidikan non formal serta pelatihan dan kursus ini adalah untuk melakukan kerjasama dalam program –program pendidikan. Kerjasama yang akan dilaksanakan kedua lembaga sosial ini adalah, untuk penyelenggaraan kegiatan pendidikan berbasis Komputer bagi santri di Ponpes Hikmah Syahadah.

Sedianya, Ponpes yang berlokasi di Kampung Kedondong, Desa Pasir Nangka, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, itu fokus memberikan pendidikan agama rehabilitasi para pengguna narkoba, orang mengalami gangguan jiwa dan anak nakal.

Sangat berharap, santri yang menjalani rehabilitasi di Ponpes Hikmah Syahadah, selain mendapatkan pejalaran agama juga akan mendapatkan ilmu pengetahuan umum serta kompetensi. Tujuan dibangunnya kerjasama antara dua lembaga ini, semata – mata agar santri yang lulus menjalani rehabilitasi akan mempunyai kemampuan agar ketika kembali kepada masyarakat luas pada umumnya, mereka punya kemampuan yang bisa dipergunakan untuk masa depan mereka.

Ustad Gusman, salah satu petugas terapis di Ponpes Himah Syahadah mengatakan, para pengguna narkoba rata-rata mereka belum menguasai ilmu agama dan praktek ibadah amalia, sehinga pengguna narkoba diberikan pemahaman ilmu agama dan kedepannya program yang akan kami jalankan adalah menambah pengetahuan dan komptensi para santri agar punya nilai yang tinggi dengan kemampuan yang mumpuni ketika mereka sudah keluar dari tempat kami.

“Dasar itulah akhirnya kita kembangkan supaya mereka menguasai tentang ibadahnya, bagaimana mereka mengenal Tuhan-Nya dan ilmu pengetahuannya. Pada saat itulah Pesantren ikut andil dalam menyelamatkan anak bangsa,” ucap Ustad Gusman saat berkunjung di kantor Yayasan Mekar Anugerah Jaya.

Pembina Yayasan Mekar Anugerah Jaya, Abdul Aziz, SH sangat menyambut baik kerjasama yang akan dibangun antara Lembaga yang dipimpinnya dengan Ponpes Hikmah Syahadah. “ kerjasama yang akan kami bangun nanti, adalah wujud nyata dari kami betapa pedulinya kami terhadap pendidikan bagi generasi bangsa. Bangsa kita akan maju kedepannya, kalau pendidikan itu merata keseluruh elemen masyarakat, apapun latar belakangnya. Harapan kami kedepannya , kerjasama ini akan mendapat dukungan dari semua pihak. Agar, apa yang kami cita- citakan bisa terwujud dan berjalan sesuai dengan harapan, Ungkap Aziz. (Surya)

Check Also

Kecelakaan Maut di Plaosan, Satu Pelajar Tewas Dihajar Ertiga

Kecelakaan Maut di Plaosan, Satu Pelajar Tewas Dihajar Ertiga

SeputarKita, Magetan – Kecelakaan maut melibatkan mobil Suzuki Ertiga dan tiga sepeda motor terjadi di …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *