Pemandian Air Sejuk di Siantar Mulai Ramai Pengunjung


SeputarKita, Pematang Siantar – Pemerintah Kota Pematangsiantar memiliki beberapa destinasi wisata yang sudah terkenal. Salah satu objek yang ramai dikunjungi adalah Pemandian Alam Sejuk atau yang biasa disebut PAS Timuran.

Mungkin banyak yang bertanya-tanya, apa kelebihan PAS Timuran dibandingkan dengan pemandian serupa lainnya? nah ini dia!

Berlokasi di Mariah Jambi Batu KM 7, tepatnya di Dolok Hataran, Pemandian Alam Sejuk berjarak kurang lebih 14 Km dari Kota Pematangsiantar. Petunjuk menuju objek wisata sudah lengkap terpampang, agar kita tidak salah jalan. Tetapi seandainya masih ragu, jangan malu untuk bertanya kepada masyarakat sekitar.

Akses menuju lokasi dapat ditempuh dengan menggunakan roda dua maupun roda empat. Perkebunan Sawit akan menjadi pemandangan lumrah yang harus dilalui dan tak luput juga kondisi jalanan yang sedikit rusak. Menuju lokasi ini memakan waktu tempuh sekitar 30 menit dari Kota Pematangsiantar.

Pemandian Alam Sejuk sesuai namanya memang sangat menggoda, karena aliran air langsung bersumber dari mata air sehingga terlihat begitu jernih dan bersih. Alam hijau disekitar lokasi juga menjadi daya tarik bagi wisatawan, itu sebabnya banyak pengunjung datang untuk mencoba dan menyaksikan langsung.

Wisata Olahraga dapat juga dilakukan didini, flying fox misalnya yang dipandu langsung oleh instruktur-instruktur yang profesional.


Deny, salah satu pengunjung mengatakan tempat wisata ini sangat cocok untuk liburan bersama keluarga. Jum’at, (5/11/2021). 

“Kami datang bersama keluarga, anak – anak sangat senang bermain disini. ” Ucapnya. 

Sebagai destinasi keluarga, PAS sangat cocok untuk dijadikan pilihan, selain aman dan sejuk tempat ini kuga dikelola baik. Nah tunggu apa lagi?, Ayo siapkan segala sesuatunya dan rasakan sensasi Pemandian Alam Sejuk yang benar-benar PAS segernya dan PAS sejuknya. Salam pariwisata Siantar – Simalungun (MNK).

Check Also

Sinergitas, Puluhan Wartawan Pokja Magetan Kunjungi Polda Jatim

Sinergitas, Puluhan Wartawan Pokja Magetan Kunjungi Polda Jatim

  SeputarKita, Magetan – Puluhan perwakilan organisasi pers dan perusahaan pers di Kabupaten Magetan, bersama …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *