SeputarKita, Magetan – Program TNI Manunggal Membangun desa TMMD Ke-111 Kodim 0804/Magetan TA. 2021 selain membangun jalan, juga membangunan fasilitas keamanan berupa Pos kamling untuk warga Dusun templek Desa Gonggang Kec Poncol Kab Magetan Jatim, Selasa (22/6/2021).
Pembuatan pos kamling saat ini masih pada tahap awal, yaitu pembuatan pondasi yang dilaksanakan secara gotong royong antara Anggota TNI dan Warga desa.
Kapten Marinir Tejo Nugroho selaku Komandan SSK TMMD ke – 111 Kodim 0804/Magetan mengharapkan, jika nanti sudah jadi bangunan Pos Kamling ini, warga Dusun Templek Desa Gonggang diharapkan bisa merawatnya agar usia pakai pos kamling bisa bertahan lama.
“Pembangunan Pos kamling ini merupakan salah satu bentuk komitmen kami selaku Satgas TMMD untuk turut menjaga keamanan wilayah serta mencegah terjadinya kejahatan atau kriminal. Dan nantinya pos ini juga dapat dijadikan sebagai tempat untuk berdiskusi bersama antar warga desa dalam membahas tentang keamanan lingkungan,” Jelas Dan SSK.
Sementara itu dikesempatan yang sama, Kades Gonggang, mengatakan bahwa warga Dusun Templek menyambut baik adanya pembangunan pos kamling di desanya.
“Tentunya warga desa akan ikut serta bahu – membahu bersama dengan TNI untuk melakukan pembangunan, seperti pembuatan jalan, Pembangunan Pos Kamling, serta kegiatan Non-Fisik lainnya,” Ucap Kades Gonggang. (tsr/pendim0804)