Forum IKM Magetan Santuni Warga Kurang Mampu di Kecamatan Parang


SeputarKita, Magetan – Bulan Ramadhan selalu dinantikan setiap Muslim, karena keberkahan Yang berlipat ganda, mereka berlomba – lomba untuk mendapatkan keberkahan itu dengan berbagai kegiatan Yang positif, salah satunya bersedekah.

Tak terkecuali dari forum Industri Kecil Menengah (IKM) Magetan dalam meraih keberkahan bulan ramadhan tahun ini mengadakan berbagi sembako kepada warga Kabupaten Magetan yang sangat membutukan ukuran tangan kita semua. Bagi sembako kali ini ditempatkan di Desa Ngaglik, Kecamatan Parang, Kabupaten Magetan. Jumat (16/04/2021).

Ahmad Baiquni, Ketua Forum IKM Magetan Mengatakan, kegiatan Baksos ini rutin dilakukan setiap bulannya dengan bergantian di beberapa desa di kabupaten Magetan, dengan maksud bahwa keberadaan Forum IKM di Magetan ini bisa dirasakan semua pihak, baik Pengusaha yang tergabung di IKM sendiri maupun masyarakat kususnya warga magetan.

” Alhamdulillah, Baksos kali ini bersamaan bulan Ramadhan, semoga keberkahan nya juga dirasakan anggota IKM, karena kita yakin bahwa pahala sedekah di bulan Ramadhan akan dilipat gandakan.

Untuk itu IKM Magetan sudah mengagendakan beberapa kegiatan

Selain Baksos bulanan ini, juga mengadakan Bazar Produk IKM, bagi Takjil dan khataman Alquran di hari jumat.” Ujar Ahmad Baiquni.

Agus salah satu warga Desa Ngaglik mengatakan, sangat bahagia dan berterimakasih kepada Forum IKM Magetan yang telah peduli kepada warga, salah satunya Mbah Suminem Yang saat ini juga sakit dan hidup bersama suaminya yang juga sudah mulai menurun ingatanya.

“Dengan bantuan dari IKM ini sangat membantu sekali, semoga IKM Magetan terus maju dan berkembang serta bermanfaat bagi seluruh warga Magetan.” Ungkapnya.

Selain Mbah Suminem, ada berapa warga Desa Ngaglik, Kecamatan Parang yang juga dapat bantuan sembako dari Forum IKM Magetan ini. (Tris).

Check Also

Istirahat Siang, Buruh Panen Asal Madiun Tewas di Magetan

Istirahat Siang, Buruh Panen Asal Madiun Tewas di Magetan

  SeputarKita, Magetan – Sukarmanto (45) seorang buruh panen padi asal Desa Lembah, Kecamatan Dolopo, …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *