Jelang Fit and Proper Test Calon Kapolri, Polri Serahkan Naskah Materi ke Komisi III DPR


SeputarKita, Jakarta – Tim ahli calon Kapolri Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo menyerahkan naskah makalah arah serta kebijakan Kapolri ke depan kepada Komisi III DPR, Selasa (19/1/2021).

Makalah tersebut merupakan bahan atau materi yang akan dipresentasikan pada uji kepatutan dan kelayakan (fit and proper test) calon Kapolri yang akan dilaksanakan besok, Rabu (20/1/2021).

“Tadi pukul 15.00 WIB, materinya sudah diserahkan ke Komisi III DPR, oleh Ketua Tim Naskah Irjen Pol Wahyu Widada (Kapolda Aceh) didampingi Kadiv Propam Polri Irjen Pol Ferdy Sambo,” ujar Kadiv Humas Polri Irjen Pol Argo Yuwono dalam keterangannya, Selasa (19/1/2021).

Menurut Argo, secara umum naskah makalah calon Kapolri adalah kebijakan atau program kerja ke depan. “Intinya program kerja Kapolri ke depan. Besok kita dengarkan dan simak bersama saat fit and proper test di DPR,” ungkapnya. (Den/Bas/Sis)

Check Also

Paslon “Bertaji” Sampaikan Visi Misi Secara Lugas dan Tepat Waktu Diacara Debat Segmen Pertama di BallRoom Zuri Palembang

Paslon “Bertaji” Sampaikan Visi Misi Secara Lugas dan Tepat Waktu Diacara Debat Segmen Pertama di BallRoom Zuri Palembang

SeputarKita,Palembang, Sumatera Selatan – Paslon Bupati OKU H Teddy Meilwansyah dan Wakil Bupati Ir H …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *