Polres Madiun Laksanakan Apel Antisipasi Arus Balik Long Weekend


Madiun, Seputarkita – Satlantas Polres Madiun melaksanakan kegiatan Apel Kesiapan dalam rangka antisipasi arus balik Long Weekend di halaman belakang Polres Madiun. Minggu (1/11/2020).

Kasat Lantas Polres Madiun AKP Ari Bayuaji mengatakan Kegiatan Apel ini merupakan wujud kesiapan personil Satlantas dalam melaksanakan pengamanan jalur antisipasi arus balik Long Weekend. 

“Apel ini bertujuan untuk mengetahui sudah sejauh mana kesiapan anggota untuk menghadapi arus balik Long Weekend di wilayah Kabupaten Madiun.” Katanya. 


Ia juga berharap dari dilaksanakan apel ini agar setiap anggota mengetahui cara bertindak supaya tidak terjadi permasalahan yang menghambat arus lalin. Personil melaksanakan giat sesuai SOP dan tetap menerapkan protokol kesehatan dimasa pandemi Covid-19. 

“Personil yang terlibat diharapkan juga dapat mengedukasi masyarakat dalam mematuhi peraturan lalu lintas serta menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat.” Ujarnya. (Den)

Check Also

Gus Imam: Jangan Salah Pilih, Carilah Pemimpin yang Shalih dan Amanah

Gus Imam: Jangan Salah Pilih, Carilah Pemimpin yang Shalih dan Amanah

  SeputarKita, Magetan – Suasana Pendapa Yayasan Umar Ibnul Khaththab Maospati pada Rabu malam (20/11/2014) …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *