Surabaya, Seputarkita – Forum Surabaya Bersatu (FORSATU) mengeluarkan Maklumat sekaligus Pernyataan terkait Demonstrasi yang berakhir Rusuh di Kota Surabaya. Pada hari ini, Kamis 8 Oktober 2020, pukul 23.50 WIB,
Koordinator Forsatu Drs. Hakim Abdul Kadir mengatakan, guna menyikapi pengesahan UU Cipta Kerja, Forsatu mengeluarkan maklumat yang isinya sebagai berikut, Forum Surabaya Bersatu (ForSatu) menyesalkan terjadinya Kerusuhan dan pengrusakan fasilitas publik diberbagai titik strategis oleh perusuh2 yg terkesan sengaja dimobilisasi oleh pihak2 tertentu yg menghendaki situasi chaos tercipta di kota Surabaya.
Forum Surabaya Bersatu ( ForSatu ) mensinyalir bahwa Demo yang berakhir rusuh telah ditunggangi oleh pihak2 tertentu dan sangat terkorelasi dengan kerusuhan yg terjadi diberbagai kota di tanah air.
Forum Surabaya Bersatu ( ForSatu ) mendukung penuh TNI DAN POLRI mengambil Tindakan Tegas terhadap siapa pun yg terlibat dalam kerusuhan di kota Surabaya termasuk menangkap Aktor Intelektual termasuk Cukong dan Sponsor yang mendukung logistik para perusuh.
Mendukung Penuh Walikota Surabaya Bu Risma bersama FORKOPINDA Kota Surabaya melakukan identifikasi terhadap pihak – pihak yg tertangkap tangan pada kerusuhan sore hingga malam tadi untuk segera di proses sesuai hukum yang berlaku.
Forum Surabaya Bersatu (ForSatu) memohon kepada Seluruh Warga Surabaya untuk Menjaga Kota Surabaya agar tetap Aman, Nyaman dan Guyup dengan menghindari ajakan – ajakan dari mana pun untuk Demo apalagi situasi COVID 19 masih sangat mengkhawatirkan di kota Surabaya.
Forum Surabaya Bersatu (ForSatu) mengajak Seluruh Warga Surabaya menghindari berita – berita Hoax terkait UU OMNIBUS LAW dan lebih percaya validitas informasi dari Pemerintah.
Forum Surabaya Bersatu (ForSatu) yang terdiri dari 65 Organ Relawan Pendukung Jokowi dan KH. Ma’ruf Amin pada Pilpres 2019 Siap merapatkan barisan menjaga Surabaya dari upaya – upaya Merongrong Pemerintahan yang sah dan konstitusional. (Red).