Tak Bisa Berenang, Bocah 9 Tahun Tewas Tenggelam Di Sungai

Warga menunjukkan lokasi korban tenggelam

Ponorogo, Seputarkita – Diduga karena tidak bisa berenang, seorang pelajar Sekolah Dasar Nazril Gilang (9) Dukuh Krajan Desa Dadapan Kecamatan Balong Kabupaten Ponorogo, tewas tenggelam di sungai di bawah Jembatan Sempol, desa setempat, Kamis (23/1) sekitar pukul 15.30 wib.

Kapolsek Balong AKP Hariyanto, SH menyampaikan, kejadian tersebut berawal saat warga menjumpai sejumlah anak-anak sedang mandi di sungai yang berada bawah jembatan Sempol.

“Diantaranya ada anak dari warga yang nyaris tenggelam, dan akhirnya bisa ditolong oleh warga. Setelah itu, diantara mereka ada yang menyampaikan bahwa korban (Gilang) masih tenggelam disitu, dan sekitar 5 menit kemudian yang bersangkutan berhasil diangkat masih dalam keadaan bernafas, kemudian dilakukan pertolongan pertama semampunya, yang selanjutnya dibawa ke Puskesmas Balong. Namun setelah mendapat perawatan medis dari petugas di Puskesmas Balong oleh Dokter jaga yang bersangkutan dinyatakan meninggal dunia, “kata Hariyanto, Jum’at (24/1).

Petugas saat membawa korban ke Puskesmas Balong

AKP Hariyanto menambahkan, dari keterangan warga mengatakan, bahwa sungai tempat anak-anak mandi,
mempunyai kedalam lebih dari 2 meter dan anak-anak tersebut tidak bisa berenang sehingga begitu bermain serta mandi berada dititik tersebut langsung tenggelam.

“Sebelumnya anak-anak bermain di sungai yang agak dangkal, dan sudah diperingatkan oleh warga untuk pulang malah akhirnya mereka bermain di lokasi kejadian. Keluarga menyadari hal ini sebagai musibah dan mohon tidak dilakukan otopsi. Selanjutnya jenazah korban diserahkan kepada pihak keluarga untuk segera dimakamkan, “pungkasnya. (Sul)

Check Also

KPU Magetan Tetapkan Nomor Urut Paslon Bupati dan Wakil Bupati Dalam Pilkada 2024

KPU Magetan Tetapkan Nomor Urut Paslon Bupati dan Wakil Bupati Dalam Pilkada 2024

  SeputarKita, Magetan – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Magetan resmi menetapkan nomor urut tiga …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *