Ponorogo, Seputarkita – Bupati Ponorogo Drs. Ipong Muchlissoni bersama jajaran Forpimda melakukan touring mengecek dan meninjau langsung hasil pembangunan akses infrastruktur jalur di Kecamatan Sooko dan sekitarnya, Minggu (22/12).
Dalam touring yang menggunakan sepeda motor tersebut, juga diikuti oleh Ketua DPRD Sunarto, Kepala Dinas PUPR Jamus Kunto, Kepala Bapeda Sumarno, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Sapto Djatmiko, dan sejumlah club motor maupun pecinta motor lainnya.
Dengan start awal dari pendopo agung Pemkab, menuju Pulung, Sooko dan berakhir di kawasan Agrowisata kopi Van Dillem Kecamatan Bendungan Kabupaten Trenggalek ini menempuh jarak kurang lebih 80 km.
“Kegiatan ini sebagai bentuk pengawasan partisipasif, mengecek dan melihat langsung bersama masyarakat terhadap akses infrastruktur hasil pembangunan yang dilaksanakan selama tahun 2019 terkait dengan capaian kinerja pemerintah daerah selama ini, “kata Bupati Ponorogo Ipong Muchlissoni.
Ipong Muchlissoni menambahkan, program pembangunan infrastruktur akses jalan merupakan salah satu program andalannya, karena hal tersebut merupakan wujud aspirasi dari warga masyarakat secara langsung, akibat rusak dan parahnya akses jalan disejumlah wilayah di Ponorogo.
“Tadi kita melihat dan rasakan saat touring bersama, untuk pembangunan infrastruktur jalur sepanjang Ponorogo menuju Sooko sudah bagus, hanya ada sedikit jalan yang agak rusak di seputaran wilayah Pulung. Ketika saya tanya dkepada Kepala Dinas PU Pak Jamus, dijelaskan bahwa jalan yang sedikit rusak itu tidak perlu dibangun dari awal, bisa langsung ditimbun dengan aspal hotmix baru. Secara umum, kerusakan yang sempat samar terlihat tadi tidak sampai 2% dari total jalan yang dilalui selama touring motor tadi, “paparnya.
Lebih lanjut orang nomor satu di Ponorogo tersebut menuturkan, selain itu, pembangunan infrastruktur akses jalur di kawasan Sooko ini, juga dalam rangka menyambut program nasional yakni Selingkar Wilis.
“Ya harapannya, ketika program Selingkar Wilis dijalankan, Kabupaten Ponorogo sudah siap terkoneksi dengan enam Kabupaten lainnya. Dengan pembangunan infrastruktur akses jalan ini nantinya akan dapat memperpendek jarak dan waktu serta menumbuhkan peningkatan ekonomi bagi warga masyarakat yang dilaluinya, “imbuhnya.
Di kawasan Agrowisata kopi Van Dillem Kecamatan Bendungan Trenggalek, yang merupakan tempat akhir touring, Bupati Ponorogo Ipong Muchlissoni juga bertemu langsung dengan Bupati Trenggalek, Muh. Nur Arifin beserta isteri.
“Ada banyak keuntungan dengan Selingkar Wilis, akses jalur antar Kabupaten akan menjadi lebih dekat, nantinya kedepan kita akan buat paket wisata perjalanan. Misalkan paket wisata dari Solo-Madiun, Ponorogo-Trenggalek dan berakhir di Kediri. Kita tadi sudah dapat cerita banyak dari Bupati Trenggalek. Intinya sama ingin mengembangkan akses jalur penghubung dan destinasi wisatanya, “pungkas Bupati Ponorogo Ipong Muchlissoni. (Sul)