Desa Besuki Alokasikan Kucuran Bantuan Progam Dari Pemkab Ponorogo Untuk Peningkatan Sarana Infrastruktur

Kepala Desa Besuki Budi Santoso menunjukkan lokasi pengaspalan jalan poros desa yang masih dalam pengerjaan

Ponorogo, Seputarkita – Pemerintah Daerah Kabupaten Ponorogo, terus gencar melakukan pemerataan pembangunan guna mempermudah dan meningkatan mobilitas serta kesejahteraan masyarakat di pedesaan dengan memperbaiki sejumlah sarana prasaraana infrastruktur .

Salah satunya melalui kucuran bantuan Rp. 300 juta di Desa Besuki Kecamatan Sambit Kabupaten Ponorogo, yang mengalokasikan untuk mewujudkan pemertaan pembangunan sejumlah infrastruktur dengan pengaspalan dan pelebaran jalan poros desa.

Kepala Desa Besuki Budi Santoso, saat dikonfirmasi mengatakan bahwa demi pemerataan pembangunan infrastruktur dan kelancaraan mobilitas perokominan bagi warga masyarakat Besuki, pihaknya mengalokasikan kucuran bantuan dari Pemkab Ponorogo tersebut untuk pengaspalan dan pelebaran jalan poros desa.

“Untuk kucuran bantuan Rp. 300 juta dari Pemkab Ponorogo, Pemerintah Desa dan warga masyarakat Besuki sepakat dialokasikan untuk pengaspalan dengan panjang sekitar 900 meter dan pelebaran masing-masing 60 centimeter berlokasi di jalan poros desa. Hal itu dikarenakan, selain kondisi jalan poros yang sudah rusak, juga untuk pelebaran jalan yang merupakan akses vital bagi warga masyarakat Desa Besuki, “kata Budi Santoso, Rabu (25/9).

Budi Santoso menambahkan, dengan alokasi dari kucuran bantuan dari Pemkab Ponorogo tersebut, pihaknya berharap pemerataan dan pembangunan infrastruktur di Desa Besuki dapat terwujud, demi untuk memperlancar roda perekonomian dan meningkatkan kesejahteraan warga masyarakat serta kemajuan desa.

“Atas pembangunan infrastruktur dari program Rp. 300 juta tersebut, pemerintah desa dan warga masyarakat Besuki mengucapkan terima kasih kepada Bupati Ponorogo Bapak Ipong. Semoga dengan pembangunan infrastruktur ini akan dapat mewujudkannya pemerataan pembangunan, memperlancar roda perekonomian, meningkatkan kesejahteraan warga masyarakat dan memajukan Desa Besuki. Dan untuk kedepannya, berharap semoga mendapat bantuan program dari Pemkab Ponorogo lagi, sebab sangat membantu, bermanfaat dan berguna bagi warga masyarakat Desa Besuki, “pungkas Kades Besuki Budi Santoso. (Sul)

Check Also

PERINGATAN MAULID NABI, PP RADEN PATAH MAGETAN KAJI KONSEP NUR MUHAMMAD

PERINGATAN MAULID NABI, PP RADEN PATAH MAGETAN KAJI KONSEP NUR MUHAMMAD

  SeputarKita, Magetan – Ratusan jamaah memadati Pondok Pesantren Raden Patah Desa Ngujung, Kecamatan Maospati, …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *