Babinsa Kelurahan Tawanganom Bersama Masyarakat Lakukan Karya Bakti Pembuatan Plengsengan Sungai

Babinsa Kelurahan Tawanganom Bersama Masyarakat Lakukan Karya Bakti Pembuatan Plengsengan Sungai 

Magetan, seputarkita – Tiga Pilar Kelurahan Tawanganom Kecamatan Magetan Kabupaten Magetan terus bersinergi dalam berbagai kegiatan, kali ini Babinsa Kelurahan Tawanganom anggota Koramil 0804/01 Magetan Kodim 0804/Magetan Sertu Ponijan bersama warga setempat bergotong royong melaksanakan karya bakti pembuatan plengsengan tanggul sungai Kelurahan Tawanganom Rabu  (26/06/19).

Babinsa Kelurahan Tawanganom Bersama Masyarakat Lakukan Karya Bakti Pembuatan Plengsengan Sungai 

Warga pedukuhan Kebaran Kelurahan Tawanganom Kecamatan Magetan kerja bakti untuk membenahi plengsengan saluran air yang berdekatan dengan rumah warga untuk mengantisipasi longsor terkena erosi saat hujan tiba.

Dalam kegiatan karya bakti tersebut, Babinsa Sertu Ponijan bersama warga masyarakat bergotong royong melaksanakan pembuatan plengsengan tanggul sungai Tawanganom sepanjang 50 meter.

Babinsa Kelurahan Tawanganom Bersama Masyarakat Lakukan Karya Bakti Pembuatan Plengsengan Sungai 

Dengan semangat gotong royong dan kekeluargaan tampak sekali kebersamaan antara prajurit Koramil 0804/01 Magetan dengan masyarakat Kelurahan Tawanganom Kecamatan Magetan.
Dalam kesempatan lain, Bati Tuud Koramil 0804/01 Magetan Pelda Muhtadin mengungkapkan, Pelaksanaan karya bakti Babinsa Koramil 0804/01 Magetan bersama masyarakat ini merupakan salah satu wujud nyata dan peran aktif serta sumbangsih TNI khususnya aparat kewilayahan kepada rakyat di daerah serta sebagai wujud kemanunggalan TNI — Rakyat.
Melalui Karya Bakti ini pula diharapkan dapat menjaga dan meningkatkan budaya gotong royong yang memang sudah menjadi budaya Bangsa Indonesia,” ujar Pelda Muhtadin.  (TSR R01)

Check Also

Ratusan Massa Tuntut Pj. Bupati Magetan Diberhentikan

Ratusan Massa Tuntut Pj. Bupati Magetan Diberhentikan

  SeputarKita, Magetan – Ratusan massa gabungan dari beberapa organisasi masyarakat (Ormas) di Magetan menggelar …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *