Diduga Termakan Isu Kiamat Puluhan Warga Desa Watu Bonang Ponorogo Eksodus Ke Malang

Perangkat Desa saat menunjukkan kondisi rumah warga yang ditinggal pindah

Ponorogo, harianseputarkita – Diduga termakan isu atau informasi kiamat puluhan warga Desa Watu Bonang. Kecamatan Badegan Kabupaten Ponorogo, beramai-ramai meninggalkan kampung halaman, bahkan berjumlah sekitar 52 orang tersebut, nekat menjual harta benda (tanah, rumah, ternak, mobil) dengan harga murah, untuk pindah ke wilayah Batu Malang.

Puluhan warga sekitar 16 KK yang mayoritas berprofesi sebagai petani tersebut, berbondong-bondong eksodus keluar dari Desanya, diduga karena termakan isu kiamat sudah dekat mengikuti seorang tokoh aliran Toriqoh Musa, berrnama Katimun yang hijrah ke sebuah pondok pesabtren di Batu Malang.

Bupati Ponorogo Drs. Ipong Muchlissoni menyampaikan bahwa pihaknya membenarkan adanya warga yang pindah akibat termakan isu atau informasi kiamat sudah dekat. Dan pihaknya akan membentuk tim khusus untuk mengatasi kejadian tersebut.

“Mereka ini, yang mengagetkan perginya katanya dalam rangka penyelamatan, karena mendapatkan satu informasi atau ajaran Toriqoh Musa ini bahwa dunia ini sebentar lagi akan kiamat. Dan pada waktu kita memberikan nasehat dan pemahaman mereka tidak mau tetap memilih pindah dari desanya. Karena mereka tetap yakin dan percaya terhadap infromasi atau ajaran tersebut. Akhirnyayang bisa kita lakukan adalah mencegah supaya tidak meluas ke wilayah yang lain, “kata Ipong, Rabu (13/3).

Sementara itu, Kepala Desa watu Bonang Bowo Susetyo menuturkan, kepindahan atau hijrahnya warga secara beramai-ramai tersebut, secra mendadak dan sembunyi-sembunyi. Pasalnya mereka yang pindah tidak pernah mengurus administrasi surat pindah dari kantor desa dan sekolah bagi anak-anaknya.

“Pemerintah desa, bersama pemkab Ponorogo TNI-Polri langsung melakukan koordinasi dengan sebisa mungkin memberikan arahan untuk pencegahan agar tidak meluas kepada warga lain, “tuturnya.(sul)

Check Also

PERINGATAN MAULID NABI, PP RADEN PATAH MAGETAN KAJI KONSEP NUR MUHAMMAD

PERINGATAN MAULID NABI, PP RADEN PATAH MAGETAN KAJI KONSEP NUR MUHAMMAD

  SeputarKita, Magetan – Ratusan jamaah memadati Pondok Pesantren Raden Patah Desa Ngujung, Kecamatan Maospati, …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *