Akses Jalan Rusak Dan Berlubang Pemdes Bersama Warga Desa Plancungan Nekat Perbaiki Secara Swadaya

Foto : Kades Plancungan Nuri Prasetyo bersama perangkat dan warga Desa Plancungan saat perbaiki jalan yang rusak dan berlubang

harianseputarkita – Ponorogo, Kondisi akses jalan poros dan antar Dukuh atau Lingkungan yang berlubang dan rusak parah, membuat Pemerintah bersama warga masyarakat Desa Plancungan Kecamatan Slahung Kabupaten Ponorogo nekat melakukan perbaikan secara swadaya.

Kepala Desa Plancungan, Nuri Prasetyo, SE yang terjun langsung dalam perbaikan tersebut mengatakan, akses jalan poros dan antar Dukuh yang rusak dan berlubang, membuat warga masyarakat resah serta khawatir saat melintasinya.

“Dan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, maka pemerintah desa bersama warga masyarakat Desa Plancungan melakukan perbaikan secara swadaya, “kata Nuri Prasetyo, Jum’at (25/1).

Nuri Prasetyo menambahkan, perbaikan yang dilakukan ini sebagai bentuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan. Apalagi musim penghujan sekarang ini, akses jalan yang berlubang dan rusak, sangat rawan terjadi kecelakaan bagi warga masyarakat yang melintasinya.

“Daripada nanti terjadi sesuatu seperti kecelakaan menimpa warga masyarakat, maka bersama perangkat dan warga Desa Plancungan, kita nekat secara swadaya memperbaikinya. Dan kita berharap adanya perhatian dari pemerintah terkait akses jalan poros dan antar Dukuh yang rusak serta berlubang di Desa ini. Sebab jika akses jalan yang bagus tertentu saja akan dapat meningkat dan memperlancar mobilitas serta perekonomian warga Desa Plancungan, “imbuhnya. (Sul)

Check Also

Polres Gresik Gelar Apel Pasukan Operasi Zebra Semeru 2024

Polres Gresik Gelar Apel Pasukan Operasi Zebra Semeru 2024

  SeputarKita, Gresik – Polres Gresik melaksanakan apel gelar pasukan untuk Operasi Zebra Semeru 2024 …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *